SuaraBatam.id - Viral gara-gara weton, kursi pelaminan pengantin ini harus membelakangi tamu undangan.
Kejadian tersebut diunggah pemilik akun TikTok belum lama ini.
"Jangan kaget ya," tulis keterangan sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (30/9/2021).
Weton adalah hari kelahiran manusia menurut penanggalan Jawa. Weton digunakan untuk mengetahui gambaran kehidupan seseorang. Sistem perhitungan ini digunakan untuk menentukan suatu keputusan, masa tanam, panen, nasib, hingga jodoh.
Baca Juga: Ramalan Cuaca Batam Hari Ini, Selasa 28 September 2021
Karena perhitungan weton kedua mempelai membuat prosesi temu pengantin harus menghadap ke arah dekorasi pelaminan.
"Kira-kira seperti ini uniknya orang Jawa. Karena perhitungan weton, prosesi temu manten jadi harus seperti ini. Atau mungkin cuma di Rembang doang?" tulis sang pemilik akun.
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam komentar.
"Terus dekornya be like: lah gue fungsinya buat apa udah hadir di nikahan lu?" canda warganet.
"Jawa keras lur. Wetonmu ora pas, cintamu kandas," ujar warganet.
Baca Juga: Kronologis Citilink Tujuan Batam Mendarat Darurat di Palembang, Penumpang Banyak Tidur
"Dekor be like: Tetaplah berdiri kokoh walau nggak berguna," tutur warganet.
"Aku dulu gitu, pas akad mejanya ditaruh mana, agar nggak dicapkol sama nogo katanya dan aku nggak tahu artinya," kata warganet.
"Kalau di daerahku yang penting jangan membelakangi Nyi Roro Kidul. Maksudnya itu nggak boleh menghadap utara soalnya membelakangi ratu selatan," curhat warganet.
Berita Terkait
-
Viral Warga Ngaku Dapat Hadiah Gas Melon dari PDIP, Admin Gerindra: Enaknya Diapain Ini?
-
Pengadilan Sebut Tidak Sah, Ustaz Ungkap Status Pernikahan Rizky Febian di Mata Islam: Kalau Secara Agama ...
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Serangan Fajar Pilkada Batam: 2 Wanita Ditangkap, Anggota DPRD Diduga Terlibat
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam