SuaraBatam.id - Viral penjual papeda, makanan khas Maluku berkostum kuntilanak. Berani beli gak?
Tingkah pedagang keliling yang berkostum hantu menyita perhatian warganet. Ia berdandan seperti kuntilanak, lengkap dengan muka dipupur bedak putih dan sekeliling mata diwarnai hitam.
Potret penjual itu diunggah oleh pemilik akun TikTok @khoirunnisa3288 yang sedang membeli dagangannya.
Dalam video itu, perempuan penjual itu menggunakan busana serba putih. Rambut hitamnya digerai bebas sehingga terkesan meyakinkan sebagai kuntilanak.
Ketika pemilik akun merekam aksi penjual, tampak penjual melihat tajam ke arah perekam dan kemudian tertawa agak melengking dengan ekspresi datar.
Tawa pedagang itu cukup membuat bulu kuduk berdiri bagi orang yang mendengarnya.
Meski begitu, tangannya lihai mempersiapkan pesanan papeda. Sesekali tampak sang penjual menoleh ke kanan dan kiri.
Video tersebut diberi keterangan ‘Papeda mbk kunti’ dan sedikitnya telah disaksikan 2,6 juta pengguna TikTok. Menurut informasi, penjual berbusana kuntilanak ini menjajakan papeda di daerah Kedungwuni, Pekalongan, Jawa Tengah.
Papeda dikenal sebagai makanan pokok bagi masyarakat Papua dan Maluku. Terbuat dari tepung sagu, makanan ini biasanya disantap dengan ikan tongkol atau mubara yang dibumbui kunyit.
Baca Juga: Sempat Terlihat Main HP, Pelaku Penyerangan Ustaz di Batam Akan Diperiksa Psikiater
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam komentar.
"Nggak kebayang kalo belinya pas malam," ujar warganet.
"Bukannya takut malah auto ngakak," tutur warganet.
"Oh gini yang namanya dagang pakai penglaris," canda warganet.
"Pas dia ketawa gue bukannya takut malah ikut ketawa," tulis warganet.
"Kalau siang jatuhnya ngelawak, kalau malam uji nyali," kata warganet.
Berita Terkait
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Momen Manchester City Hajar Exeter 10 Gol, Ada Peran Pemain Keturunan Maluku
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar