SuaraBatam.id - Emak-emak tak ada lawan. Sebuah video emak-emak ribut dengan satpam terekam CCTV. Aksi keributan itu kemudian di bagikan oleh akun Instagram @Merekamjakarta, Selasa (21/9/2021).
Dalam video itu, tampak belasan pria mengenakan pakaian satpam. Mereka terlibat adu mulut dengan beberapa ibu-ibu.
Terlihat sebuah mobil pick-up terparkir di sana. Mobil pick-up itu kemudian didorong oleh para satpam menjauhi lokasi tersebut.
Dalam video berdurasi 2.27 menit itu, terlihat sejumlah orang melakukan aksi saling dorong. Beberapa orang juga terdengar berteriak.
"Lebih dari 10 orang berpakaian seperti security juga terlihat. Belum diketahui penyebab keributan tersebut. Namun, peristiwa tersebut kini ditangani oleh Polres Metro Jakarta Barat," tulis keterangan dalam video itu.
Polisi kemudian melakukan pemeriksaan terhadap belasan satpam yang diduga terlibat dalam keributan dengan emak-emak di kawasan Komplek Perumahan Permata Buana, Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Senin (20/9/2021).
"16 (satpam) yang diperiksa," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Joko Dwi Harsono, Selasa (21/9/2021).Kejadian bermula dari seorang emak-emak yang hendak memasukkan pot tanaman ke rumahnya. Kemudian, ia ditahan oleh beberapa satpam komplek.
Meski begitu, pihaknya belum memberikan keterangan detail alasan sejumlah satpam melakukan keributan.Melihat video tersebut, warganet memberikan beberapa komentar.
"Biasa minta jatah itu,,,mungkin ga sabaran kali," ujar warganet.
Baca Juga: Viral Wanita Murka Bela Bocah Tukang Kerupuk Bawa Kabur Duit, Netizen: The Real Orang Kaya
"Di komplek elit bisa ribut-ribut juga," celetuk warganet.
"Selidiki pak polisi...," tulis warganet.
"Gua kira komplek tempat paling tenang karena berasa engga punya tetangga. Ternyata rusuh juga," kata warganet.
"Biasa begini nih di komplek komplek yang lumayan pada minta jatah kalau ada renovasi," komentar warganet.
Berita Terkait
-
Heboh Isu Karaoke Bareng LC, Intip Potret Kemesraan Ricky Harun dan Herfiza Novianti di Korea
-
Ricky Harun Digosipkan Karaoke Bareng LC, Begini Komentar Sang Ibunda
-
Reaksi Herfiza Novianti Usai Isu Ricky Harun Karoke Bareng LC Viral, Sikap Acuh Jadi Sorotan
-
Sosok Herfiza Novianti, Istri Ricky Harun yang Disorot usai Video Karaoke LC Viral
-
Viral Video Diduga Ricky Harun Karaoke Ditemani LC, Rekaman Masa Lalu?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya