Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Sabtu, 04 September 2021 | 15:15 WIB
Coki Pardede [YouTube/Majelis Lucu]

"Jadi begini, itu masalah pribadi ya. Jadi memang dia ada kelainan dalam dirinya. Dia menyampaikan bahwa 'saya sakit pak'. Iya dia mengakui (gay)," kata Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Pratomo Widodo di kantornya, Jumat (3/9/2021). 

3. Tidak perlu tes kejiwaan

Video Coki Pardede saat ditangkap. [kamerapengawas]

AKBP Pratomo Widodo menyebut bahwa komika 33 tahun tersebut sampai saat ini tidak perlu tes kejiwaan.

"Enggak (tes kejiwaan) sementara ini Coki sangat kooperatif dengan kita. Dia cara penggunaannya saja cari cara biar lebih nikmat. Cuma ini kan membahayakan apalagi narkoba. Ini akibatnya fatal," tuturnya. 

Baca Juga: Coki Pardede Pakai Sabu Cair Lewat Anus, BNN: Di Jepang, Sabu Disuntik

4. Nasib Coki di Majelis Lucu Indonesia

Tretan Muslim dan CEO MLI Patrick Effendy angkat bicara soal penangkapan Coki Pardede - (Twitter/@TretanMuslim)

Luigi, perwakilan manejerial Majelis Lucu Indonesia belum memastikan kelanjutan karier komika Coki Pardede di dalam grupnya.

"Gue cuma bisa jawab kita masih mantau apa pun hasil dari pemeriksaan. Belum ada keputusan apa-apa dari menejerial apa di keluarkan atau tidak," ungkap Luigi saat dihubungi awak media, Jumat (3/9/2021).

Sampai saat ini, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan dari pihak berwajib. Sehingga belum bisa mengambil keputusan mengenai karier lelaki asal Medan itu.

"Gua belum bisa ngomong banyak, tapi kita memantau aja," sambungnya.

Baca Juga: Tahu Coki Pardede Pengguna Narkoba, Bos MLI Ungkap 2 Alasan Bungkam

5. Bandar pemasok sabu ke Coki Pardede ditangkap

Load More