SuaraBatam.id - Total 1.437 narapidana di Kota Batam, Kepulauan Riau mendapatkan remisi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-76 Kemerdekaan RI dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.
Remisi diserahkan langsung oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi, di Lapas Kelas II Batam pada Selasa (17/8/2021). Dalam kesempatan itu, Wali Kota memberikan motivasi kepada narapidana untuk tetap semangat.
"Orang baik bukan berarti tidak pernah berbuat salah," kata Wali Kota mengingatkan.
Ia menyemangati agar penerima remisi tidak canggung dan khawatir saat kembali ke lingkungan di kediaman masing-masing.
Wali Kota yakin, setelah mendapat pembinaan, maka para penerima remisi merupakan orang pilihan yang sudah memiliki kepribadian lebih baik lagi.
"Jangan khawatir tidak diterima oleh lingkungan masyarakat," kata dia
Semua hasil binaan yang didapatkan selama di Lapas diharapkan dapat diterapkan di lingkungan masyarakat. Wali Kota yakin, penerima remisi bisa lebih produktif dan lebih baik dalam hidup bermasyarakat.
"Kita semua memiliki potensi produktif yang dapat menguasai keterampilan apapun untuk hidup mandiri serta berguna bagi pembangunan," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Wali Kota menyampaikan beberapa pembangunan yang sedang dan sudah berjalan di Batam.
Baca Juga: Diduga Terlibat Jaringan Narkoba Putaw, Wanita Muda di Batam Terancam Hukuman Mati
Di hadapan para napi, Wali Kota menyampaikan pemerintah juga melakukan berbagai upaya menekan angka penularan COVID-19. Satu di antaranya adalah vaksinasi.
Berita Terkait
-
496 Napi di Lapas II Banyuwangi Dapat Remisi HUT Kemerdekaan RI, 4 Diantaranya Bebas
-
Sebanyak 766 Napi Lapas Bekasi Dapat Remisi Hari Kemerdekaan
-
176 Narapidana Rutan Padang Dapat Remisi Hari Kemerdekaan, 7 Orang Bebas
-
Sejumlah Faskes di Batam Sudah Turunkan HArga Tes PCR Hampir 50 Persen
-
Berkah Hari Kemerdekaan RI, 97 Narapidana di Kalimantan Barat Bebas
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen