SuaraBatam.id - Legenda Brazil, Ronaldinho berharap Lionel Messi untuk terus bertahan di Barcelona dan meminta klub untuk mem-pesiunkan nomor punggung 10 diistirahatkan bila pemain Argentina itu pensiun di Camp Nou.
Megabintang Lionel Messi jadi tuan dari nomor punggung ikonis Barcelona itu sejak mewarisinya dari Ronaldinho pada 2008. Semenjak itu, Messi menjelma menjadi pemain paling fenomenal di dunia.
Ronaldinho menganggap, Messi meningkatkan standar bagi dunia sepak bola dan ingin melihat juara enam kali Ballon d'Or itu bertahan di Barcelona.
"Dia harus bertahan, dia adalah sejarah Barca. Ketika Messi pensiun, yang saya harap masih akan lama, dia bisa meninggalkan No.10 dan tidak ada yang akan memakainya lagi," ujar Ronaldinho kepada TuttoMercatoWeb yang dikutip Marca pada Selasa (27/7/2021).
Ronaldinho merupakan satu dari sekian banyak pemain legendaris sepanjang masa. Puncak karier peraih dua Ballon d'Or itu adalah saat membela Barcelona selama lima tahun antara 2003 sampai 2008.
Presiden Barcelona Joan Laporta sebelumnya memberikan update terkait negosiasi kontrak dengan Lionel Messi. Ia menegaskan ada kemajuan dalam nego tersebut.
"Pemain (Messi) selalu mengatakan dia ingin bertahan dan kami membuat kemajuan yang baik dengan negosiasi,” aku Laporta dalam situs resmi klub.
“Yuste dan Alemany bekerja sangat keras. Apa yang kita semua inginkan adalah Messi bertahan di Barca. Untuk bertahan selama bertahun-tahun dan bermain bersama pesepak bola berbakat seperti Depay," pungkasnya, Antara.
Baca Juga: Seru! Barcelona vs Juventus, Milan Kontra Real Madrid di Laga Pramusim
Berita Terkait
-
Jika Messi Pensiun dari Barcelona, Ronaldinho Minta Nomor Punggung 10 Diistirahatkan
-
Langka, Ini 6 Kakak Beradik yang Pernah Bermain dalam Satu Klub
-
Aksi Liar Suzy Cortez usai Lionel Messi Juara Copa America, Bikin Tato di Bagian Vital
-
5 Hits Bola: Perjalanan Hidup Nasser Al-Khelaifi Sebelum Jadi Bos PSG
-
Pilih Damai, Neymar dan Barcelona Sepakat Akhiri 'Perang'
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar