SuaraBatam.id - Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menyatakan angka kematian akibat COVID-19 di wilayah itu bertambah sebanyak 11 orang sehingga jumlah total pasien yang meninggal dunia akibat COVID-19 mencapai 547 orang,
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kepri dr Tjetjep Yudiana, mengatakan, jumlah pasien COVID-19 yang meninggal dunia tersebar di Batam lima orang, Tanjungpinang tiga orang, Bintan satu orang, Karimun satu orang, dan Kepulauan Anambas satu orang.
Ia menjelaskan dari total jumlah pasien di Kepri yang meninggal dunia akibat COVID-19 mencapai 547 orang itu, tersebar di Batam 294 orang, Tanjungpinang 110 orang, Bintan 52 orang, Karimun 49 orang, Anambas 22 orang, Lingga 11 orang, dan Natuna sembilan orang.
"Pasien COVID-19 yang meninggal dunia masih didominasi warga Batam," kata Tjetjep, di Tanjungpinang, Selasa (20/6/2021).
Sedangkan jumlah pasien yang sembuh bertambah 246 orang sehingga menjadi 21.195 orang. Pasien yang sembuh dari COVID-19 tersebar di Batam 11.312 orang, Tanjungpinang 3.673 orang, Bintan 2.194 orang, Karimun 2.055 orang, Anambas 888 orang, Lingga 435 orang, dan Natuna 638 orang.
Total warga di Kepri yang tertular COVID-19 bertambah 480 orang sehingga menjadi 25.503 orang, tersebar di Batam 13.493 orang, Tanjungpinang 4.645 orang, Bintan 2.857 orang, Karimun 2.286 orang, Anambas 926 orang, Lingga 519 orang, dan Natuna 777 orang.
Jumlah kasus aktif di Kepri mencapai 3.761 orang, tersebar di Batam 1.887 orang, Tanjungpinang 862 orang, Bintan 611 orang, Karimun 182 orang, Anambas 16 orang, Lingga 73 orang, dan Natuna 130 orang.
"Kami imbau seluruh elemen masyarakat untuk menaati protokol kesehatan saat beraktivitas," pungkas Tjetjep Yudiana.
Baca Juga: Batam Kekurangan Vaksinator, Nakes Pendaftar Hanya Sedikit Meski Gaji Dinaikkan
Berita Terkait
-
Pasien Covid-19 Membludak, Dinkes Batam Minta Bantuan Tenda ke Pemprov Kepri
-
Jadi Mafia Surat Rapid Test Palsu, Staf Penyalur SPG di Batam Ditangkap
-
Wali Kota Batam Pertimbangkan Asrama Haji Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19 Bergejala
-
16 Lokasi Vaksinasi Gratis di Kota Batam Terbaru
-
Baru 7 Persen Warga Batam Terima Dosis Vaksin Covid-19 Kedua
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen