SuaraBatam.id - Pelaku pembakaran terhadap perempuan bernama Indah Diani atau Indah Daniarti (22), DB menangis saat dihadirkan polisi dalam rilis resmi.
Pria 32 tahun itu mengaku sedih mengingat perbuatan yang ia lakukan terhadap kekasihnya. Diinformasikan sebelumnya, ia tega membakar Indah pada Sabtu (1/5/2021) lalu di Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur.
Korban sempat dirawat secara intensif di Rumah Sakit sebelum akhirnya meninggal dunia pada Senin (10/5/2021).
Saat konferensi pers dari kepolisian pada Selasa (11/5/2021), DB mengaku sempat tak tega saat Indah Diani berteriak minta tolong lantaran kepanasan usai api mulai membakar tubuhnya.
Baca Juga: Tangan dan Selangkangan Luka Parah Kena Petasan, 2 Pria Meninggal Dunia
Melihat hal itu, pelaku sempat berusaha memadamkan api dengan memeluk tubuh Indah. Namun, ia kemudian melepas dirinya kembali karena tak kuat menahan panas. Ia kemudian melarikan diri saat melihat api kian membesar.
"Iya, saya tak tega ia bilang 'panas, panas'. Maka saya peluk, tapi saya kepanasan dan melarikan diri," kata DB di halaman Mapolres Cianjur.
Ia lantas melarikan diri ke kawasan hutan Ciwidey dan bersembunyi di bangunan di sekitar lokasi sebelum akhirnya berhasil ditangkap Reskrim Polsek Cidaun dan Polres Cianjur.
Hal ini berkebalikan dengan unggahan diduga media sosial pelaku yang mengaku siap bunuh diri bersama Indah karena tak ingin ia dimiliki orang lain.
Sempat viral pula di media sosial, diduga pelaku membakar dirinya sendiri sembari mengatakan bahwa dirinya cinta mati dengan korban.
Baca Juga: Warga Tiga Kampung di Cianjur Keracunan, Pedagang Kulit Diburu Polisi
Namun, sesumbarnya tersebut ternyata tak sama dengan nyalinya. Faktanya, ia justru ketakutan karena telah membunuh sang kekasih. Ia lantas kabur hingga akhirnya diringkus polisi.
Akibat perbuatan kejinya tersebut, melansir Terkini.id (jaringan Suara.com), Indah akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya setelah 10 hari dirawat.
Berita Terkait
-
Pergerakan Tanah Meluas di Kadupandak Cianjur, 63 Rumah Rusak, Ratusan Warga Mengungsi
-
Pemerintah Berencana Ubah Subsidi BBM Menjadi BLT
-
Overrated: Ini 5 Alasan Punya Mobil dengan Sunroof di Indonesia adalah Ide Buruk, Kecuali untuk Kampanye
-
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku
-
Jawab Ide Dharma Pongrekun, Rano Karno 'Angkat Tangan' Jika Rumput Laut Jadi Bahan Bakar
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya