Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Jum'at, 30 April 2021 | 09:00 WIB
Munarman ditangkap Densus 88 Antiteror di rumahnya di kawasan Pamulang, Tangsel. Dia diduga terlibat dalam baiat teroris di tiga kota. [Ist]

SuaraBatam.id - Pemberitaan mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman yang belum lama ini diringkus pihak berwajib masih menjadi salah satu topik hangat di tengah masyarakat.

Sebagaimana dikabarkan sebelumnya, Munarman ditangkap sebelum akhirnya dibawa ke Polda Metro Jaya pada Selasa (27/4/2021) lalu.

Meski ada pro dan kontra terkait penangkapan tersebut, hingga kini polisi masih mendalami kasus terkait Munarman.

Buntut dari penangkapan Munarman, baru-baru ini viral sebuah jepretan layar yang memperlihatkan percakapan melalui aplikasi pesan singkat yang merespon penangkapan itu.

Baca Juga: Heboh Lily Sofia, Munarman Ternyata Diciduk Densus di Rumah Istri Pertama

Percakapan diduga eks anggota Front Pembela Islam (FPI) itu tersebar di media sosial.

Dalam jepretan layar tersebut, nampak sebuah grup WhatsApp (WA) bernama "Silaturahmi Jawara Muslim" yaang menjadi wadah dari percakapan mereka.

Grup WA diduga eks FPI (Instagram)

Jepretan layar yang salah satunya diunggah oleh akun mrs_dgmbk itu juga menggambarkan seolah-olah anggota mereka mulai tak nyaman dengan penangkapan Munarman.

Mereka lantas diduga menunggu adanya perintah untuk melakukan aksi. Bahkan ,ada yang tak diizinkan memakai sandal.

Ada pula yang justru membahas kompeni Cina. Meski viral, hingga kini belum diketahui kebenaran bahwa jepretan layar itu berkaitan dengan FPI atau hoax belaka.

Baca Juga: Terungkap! Sosok Lily Sofia Ternyata Istri Kedua Munarman

Load More