SuaraBatam.id - Belakangan, tag acak yang mengarah pada link video porno semakin meresahkan warganet di Facebook. Bahkan, masalah ini sampai membuat Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) turun tangan.
Kominfo lantas memanggil pihak Facebook untuk memberi penjelasan dengan bekal investigasi internal yang telah dilakukan.
Disampaikan Juru Bicara Kementerian Kominfo, Dedy Permadi, merujuk hasil investigasi Facebook, ada upaya phishing yang dilakukan oleh oknum tertentu dengan menggunakan tagging link yang disebarkan.
"Hasil investigasi Facebook menunjukkan bahwa mass-tagging terjadi secara acak dan tidak ditargetkan ke individu tertentu, serta merupakan upaya phishing di mana pengguna diarahkan untuk mengakses tautan (link) yang di-tag ke mereka," jelasnya melansir Batamnews (jaringan SUara.com), Senin (26/4/2021).
Lebih jauh ia menjelaskan, saat ini Facebook telah menghapus sejumlah halaman yang terlibat dalam upaya phishing. Facebook juga memblokir link yang mencurigakan, agar tidak dapat di-posting di atas platform mereka.
Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, Kominfo mengimbau masyarakat untuk tidak mengakses link atau pesan yang mencurigakan.
Selain itu, anda juga bisa menjaga keamanan akun dengan memastikan kembali pengaturan keamanan dan privasi di semua akun media sosial, aplikasi percakapan dan email mereka.
Berita Terkait
-
Tag Massal Konten Porno, Ini Penjelasan Facebook ke Kominfo
-
Viral Imam Kurniawan Mau Setubuhi Istri Kru KRI Nanggala Akhirnya Ditangkap
-
India Minta Facebook dan Twitter Hapus Postingan Kritik Penanganan Covid-19
-
Cara Menghindari Tag atau Tanda Video Porno di Facebook
-
Polisi Buru Pengunggah Konten Video Porno Miha Nika di Gunung Batur
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen