SuaraBatam.id - Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Kepulauan Riau, secara resmi membuka layanan tes COVID-19 GeNose mulai hari ini, Senin (19/4/2021).
Disampaikan oleh GM Bandara RHF Tanjungpinang Bravian, layanan tersebut berada di area selasar bandara dan akan melayani mulai pukul 06.00 hingga 15.00 WIB.
"Layanan GeNose berlaku setiap hari, dengan tarif sebesar Rp40 ribu per orang," kata Bravian.
Bravian menuturkan, pemeriksaan GeNose dikhususkan bagi penumpang yang akan berpergian melalui bandara tersebut.
Pemeriksaan GeNose dilakukan sebelum penerbangan pada hari yang sama. Ia menyarankan agar para penumpang mendaftar dan melakukan tes 1x24 jam sebelum keberangkatan.
Pendaftaran GeNose dapat dilakukan via daring dengan mengunduh scan QR barcode melalui playstore handphone android.
"Kuota terbatas. Per hari hanya 45 orang," ungkapnya.
Lebih lanjut, Bravian menyampaikan penumpang Bandara RHF bisa menggunakan layanan tes COVID-19 selain GeNose, sebagai syarat berpergian menggunakan transportasi udara.
"Sesuai surat edaran Gugus Tugas COVID-19, persyaratan perjalanan bisa dengan hasil pemeriksaan GeNose, atau tes cepat antigen, atau tes usap dengan hasil negatif," tutup Bravian. [Antara]
Baca Juga: Penumpang di Terminal Rajabasa akan Dites Covid-19 Gunakan GeNose C19
Berita Terkait
-
Gratis! Mulai Hari Ini Ada Tes GeNose C-19 di Terminal Bulupitu Purwokerto
-
Tiga Lokasi Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia Kembali Dibuka di Tanjungpinang
-
Positif Covid-19, Dua Penumpang di Bandara Radin Inten II Gagal Terbang
-
Diterjang Angin Puting Beliung, Sejumlah Rumah Rusak di Tanjungpinang
-
Penumpang di Terminal Rajabasa akan Dites Covid-19 Gunakan GeNose C19
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya