SuaraBatam.id - Di tengah perkembangan wabah Covid-19 yang terus ditekan, kasus virus corona kembali meledak di sejumlah negara di berbagai belahan dunia.
Ledakan kasus Covid-19 di India bahkan membuat sejumlah rumah sakit kewalahan menangani pasien. Berdasarkan laporan Reuters, Kamis (15/4/2021), tercatat ada lebih 200 ribu kasus harian di India dan jadi tertinggi di dunia.
Salah satu rumah sakit dengan jumlah pasien membludak yakni Rumah Sakit Lok Nayak Jai Prakash Narayan, yang menjadi fasilitas khusus pasien virus korona terbesar di India dengan lebih dari 1.500 tempat tidur.
"Kami kelebihan beban. Kami sudah bekerja dengan kapasitas penuh," kata direktur medis rumah sakit, Suresh Kumar dikutip Batamnews (jaringan Suara.com) dari Channel News Asia, Jumat (16/4/2021).
Baca Juga: Indonesia Jadi Tempat Uji Coba Vaksin Nusantara yang Dikembangkan Amerika
Dari 54 tempat tidur yang tersedia, ada lebih dari 300 pasien Covid-19 dalam kondisi kritis. Bahkan, satu tempat tidur harus diisi dua pasien.
Sementara jenazah pasien yang baru saja meninggal terbaring di luar bangsal, sebelum dibawa ke kamar mayat.
"Hari ini kami menerima 158 penerimaan di Lok Nayak saja. Hampir semuanya merupakan kasus yang parah," kata Kumar.
Sejak tiga bulan akhir tahun 2020, India sudah memberlakukan lockdown ketat. Namun, pada awal 2021, pemerintah India melonggarkan pembatasan.
"Orang-orang tidak mengikuti pedoman (protokol kesehatan) Covid. Mereka ceroboh," pungkasnya.
Baca Juga: Studi Baru: Satu Kali Suntikan Vaksin AstraZeneca Lebih Efektif dari Pfizer
Berita Terkait
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
-
Alert! Kemenkes Peringatkan Potensi Peningkatan Covid-19
-
Virus Corona Ngamuk Lagi, Kasus Covid-19 di Singapura Meroket Hingga Dua Kali Lipat
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
-
Media Asing Kaget Patrick Kluivert Singkirkan 3 Anak Emas Shin Tae-yong
-
Resmi Menjadi WNI, Dean James: Bersyukur Menantikan Perjalanan Ini
-
4 Pemain Timans Indonesia Terancam Absen Lawan Bahrain, Ini Daftarnya
-
Dear Prabowo, George Soros Mulai Acak-acak Ekonomi RI Lagi Lewat Investor Asing, Waspada!
Terkini
-
Bukan Cuma Karyawan, Komunitas PKL & Agen BRILink Juga Kebagian Mudik Gratis BRI
-
Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, BRI Group Distribusikan Bantuan Sembako ke 162 Panti Asuhan di Berbagai Wilayah
-
Memperkuat Ekosistem UMKM: Strategi BRI untuk Pertumbuhan Berkelanjutan dan Inklusi Keuangan Melalui KUR
-
Hendak ke Kantor, Hakim Pengadilan Agama Batam Ditusuk Tak Jauh dari Rumahnya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global