SuaraBatam.id - Bank andalan BUMN, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk merilis penyesuaian jam layanan operasional kepada nasabah khusus Ramadhan 2021.
Pelayanan operasional di Unit Kerja Operasional BRI biasanya dimulai pada pukul 08.00 hingga 15.00, selama bulan Ramadhan berubah menjadi pukul 08.00 hingga 14.00 waktu setempat di semua wilayah termasuk di Kepulauan Riau.
Sementara untuk layanan operasional unit kerja BRI di pusat perbelanjaan, BRI akan buka paling lambat 30 menit sebelum jam operasional mall dan beroperasi selama 5,5 jam.
"Kebijakan penyesuaian jam pelayanan dimulai hari ini hingga bulan Ramadhan berakhir. Penyesuaian waktu juga berlaku untuk unit kerja BRI yang ada di seluruh Indonesia," ungkap Corporate Secretary Bank BRI Aestika Oryza Gunarto dalam keterangan tertulis, Rabu (14/4/2021).
Baca Juga: Pembeli Warmen Lari Kocar-kacir saat Terciduk Makan di Siang Bolong
Kebijakan ini sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19 dengan mengurangi transaksi konvensional di outlet BRI dan mengajak bertransaksi melalui e-channel.
"Namun bila ada hal urgent yang harus dilakukan ke outlet BRI konvensional, kami memastikan seluruh layanan operasional perbankan akan tetap aktif. Hal ini dilakukan perseroan untuk memenuhi seluruh kebutuhan transaksi keuangan nasabah," ujar Aestika melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Meski demikian, ia menyebut, BRI akan terus mengupayakan untuk memenuhi kebutuhan transaksi keuangan nasabah. Perseroan mengimbau semua pihak untuk tetap taat pada anjuran pemerintah untuk mengurangi aktivitas di ruang publik.
"Nasabah dapat melakukan berbagai transaksi keuangannya dari rumah dengan menggunakan berbagai fasilitas yang disediakan oleh BRI, seperti internet banking, mobile banking (BRImo), e-Payment BRI seperti ePay dan Ceria, BRI Virtual Account (BRIVA) dan layanan digital banking BRI lainnya," jelas Aestika.
Guna mempermuda nasabah, mereka juga dapat bertransaksi melalui lebih dari 440.000 mitra AgenBRILink di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Ini Doa Rasulullah Sebelum Bersantap Sahur
Berita Terkait
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
Sebaran 26 Gol Timnas Indonesia Selama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Paling Gacor?
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024