SuaraBatam.id - Bank andalan BUMN, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk merilis penyesuaian jam layanan operasional kepada nasabah khusus Ramadhan 2021.
Pelayanan operasional di Unit Kerja Operasional BRI biasanya dimulai pada pukul 08.00 hingga 15.00, selama bulan Ramadhan berubah menjadi pukul 08.00 hingga 14.00 waktu setempat di semua wilayah termasuk di Kepulauan Riau.
Sementara untuk layanan operasional unit kerja BRI di pusat perbelanjaan, BRI akan buka paling lambat 30 menit sebelum jam operasional mall dan beroperasi selama 5,5 jam.
"Kebijakan penyesuaian jam pelayanan dimulai hari ini hingga bulan Ramadhan berakhir. Penyesuaian waktu juga berlaku untuk unit kerja BRI yang ada di seluruh Indonesia," ungkap Corporate Secretary Bank BRI Aestika Oryza Gunarto dalam keterangan tertulis, Rabu (14/4/2021).
Baca Juga: Pembeli Warmen Lari Kocar-kacir saat Terciduk Makan di Siang Bolong
Kebijakan ini sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19 dengan mengurangi transaksi konvensional di outlet BRI dan mengajak bertransaksi melalui e-channel.
"Namun bila ada hal urgent yang harus dilakukan ke outlet BRI konvensional, kami memastikan seluruh layanan operasional perbankan akan tetap aktif. Hal ini dilakukan perseroan untuk memenuhi seluruh kebutuhan transaksi keuangan nasabah," ujar Aestika melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Meski demikian, ia menyebut, BRI akan terus mengupayakan untuk memenuhi kebutuhan transaksi keuangan nasabah. Perseroan mengimbau semua pihak untuk tetap taat pada anjuran pemerintah untuk mengurangi aktivitas di ruang publik.
"Nasabah dapat melakukan berbagai transaksi keuangannya dari rumah dengan menggunakan berbagai fasilitas yang disediakan oleh BRI, seperti internet banking, mobile banking (BRImo), e-Payment BRI seperti ePay dan Ceria, BRI Virtual Account (BRIVA) dan layanan digital banking BRI lainnya," jelas Aestika.
Guna mempermuda nasabah, mereka juga dapat bertransaksi melalui lebih dari 440.000 mitra AgenBRILink di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Ini Doa Rasulullah Sebelum Bersantap Sahur
Berita Terkait
-
Kode Promo Blibli x BRI: Diskon Belanja Jutaan Rupiah Menantimu!
-
Diskon 10% Tiket Pesawat & Hotel Internasional di Trip.com Khusus Nasabah BRI!
-
Potongan Harga Transaksi via DANA, Khusus Pemilik Kartu Kredit BRI
-
Liburan Akhir Tahun Makin Hemat! Diskon 10% Booking.com Khusus Pemegang Kartu Kredit BRI
-
BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya