SuaraBatam.id - Hingga saat ini, layanan yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) tipe D Tanjungbatu, Kabupaten Karimun dianggap masih dibawah standar.
Bahkan, Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Baperlitbang) Kabupaten Karimun, Djunaidi menyebut, layanan di RSUD tersebut masih seperti layanan kesehatan di puskesmas.
Padahal, setelah sebelumnya berstatus puskesmas, fasilitas di pusat kesehatan itu sudah resmi naik tingkat jadi RSUD tahun lalu.
Djunaidi menuturkan, ada banyak fasilitas RSUD yang harus dilengkapi, seperti perlengkapan bedah, rontgen dan berbagai peralatan lainnya. Selain itu juga pemenuhan kualitas tenaga operasional, tenaga medis dan perawat.
"Tapi kan sedang berproses untuk kita lengkapi, layaknya RSUD type D," ujarnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Guna meningkatkan fasilitas di RSUD type D Tanjungbatu yang sesuai standar, pihak terkait sudah berupaya mengusulkan pengadaan kelengkapan sarana dan prasarana medis.
"Kelengkapan yang dibutuhkan sudah diusulkan melalui Dinas Kesehatan Provinsi Kepri. Karena bangunannya dari Provinsi, jadi peralatan yang dibutuhkan juga kita coba minta dari Provinsi," kata dia.
Tujuan dari pengajuan ini adalah guna memenuhi kebutuhan masyarakat dalam hal layanan kesehatan penyakit berat.
"Yang susah itu, kalaupun alatnya dibeli tapi tidak tahu mengoperasikannya. Jadi dua-duanya penting, alat dan tenaga profesional," ucapnya.
Baca Juga: Pegawai Positif Covid-19, Dua Puskesmas di Kulon Progo Ditutup Sementara
Berita Terkait
-
Kasus Covid-19 Meningkat, Karimun Masuk Zona Kuning
-
Polisi Bersenjata Jaga Gereja di Karimun untuk Ibadah Paskah
-
Petugas Temukan Mayat Kedua Korban Kapal TKI Ilegal Tenggelam di Karimun
-
Kapal TKI Tenggelam di Perairan Karimun, Tim SAR Gabungan Cari Korban
-
Tengah Cari Ikan, Nelayan di Pangke Karimun Kaget Ada Mayat Mengambang
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar