
SuaraBatam.id - Anggota Komisi V DPR RI asal Kepulauan Riau atau Kepri, Cen Sui Lan melakukan kunjungan kerja ke Bandar Udara Raja Haji Abdullah (RHA), Kabupaten Karimun. Tujuannya adalah meninjau sejumlah proyek yang terhenti di Bandara RHA.
Dikutip dari Batamnews.co.id, jaringan SuaraBatam.id, terhentinya pembangunan dan pengembangan Bandar Udara di Karimun itu, akibat refocussing anggaran untuk penanggulangan Covid-19.
"Kami meninjau sejauh mana pembangunan di Bandar Udara (RHA) ini," jelas Cen Sui Lan.
Meski refocussing anggaran, namun Komisi V DPR RI tetap mengajukan anggaran. Sehingga pada saat dilakukan APBN perubahan dapat segera direalisasikan.
"Apabila ada hal-hal kekurangan, akan kami perjuangkan, supaya bisa lebih bagus lagi," jelas Cen Sui Lan yang menggantikan Ansar Ahmad di DPR RI itu.
Dari perkiraan awal, untuk total realisasi Bandara RHA sekitar Rp23 M. Lantas setelah dilakukan pengkajian ulang, anggaran yang akan diserap sekitar Rp10 M untuk pembangunan yang dirasa sangat penting, yaitu perpanjangan runway atau landasan pacu.
"Jadi, yang dapat diprioritaskan kami kerjakan. Karena ini juga untuk kepentingan masyarakat," tandas Cen Sui lan.
Setelah melakukan peninjauan, Cen Sui Lan akan segera melaporkan hasilnya kepada Menteri Perhubungan, agar pelayanan terhadap masyarakat dapat ditingkatkan.
Anggota DPR RI, Fraksi Golkar Dapil Kepri ini mengapresiasi perkembangan pembangunan Bandara RHA yang berstatus sebagai bandara perintis
Baca Juga: Pasangan Ansar Ahmad dan Marlin Agustina Siap Benahi Birokrasi
"Luar biasa, ini sebenarnya Bandar Udara perintis, tapi konsep yang dilakukan oleh Bapak Fanani (Kepala Bandara) luar bisa dan saya telah melihat sendiri," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ada Politisasi dalam Kasus Hasto, tetapi Tindak Pidana Juga Terjadi
-
Vonis Hasto 'Disentil' Ketua KPK: Kami Yakin Bukti Perintangan Penyidikan Sudah Sangat Lengkap
-
Kewenangan dan Motif Kuat, Hakim Bongkar Peran Hasto yang Tak Terbantahkan dalam Skandal Suap PAW
-
Hasto Kristiyanto Divonis Penjara dalam Kasus Harun Masiku karena 'Dikerjain' Anak Buah?
-
Usai Divonis 3,5 Tahun, Hasto Langsung Cari Istri di Dalam Ruang Sidang: Mama Mana?
Terpopuler
- Tanpa Naturalisasi! Pemain Rp 2,1 Miliar Ini Siap Gantikan Posisi Ole Romeny di Ronde 4
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Lagi Jadi Omongan, Berapa Penghasilan Edi Sound Si Penemu Sound Horeg?
- Bocor! Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Keturunan, Ada dari Luar Eropa
- Thijs Dallinga Keturunan Apa? Striker Bologna Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Ronde 4
Pilihan
-
Pelatih Vietnam Akui Timnya Kelelahan Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-23
-
Orang Dekat Prabowo dan Eks Tim Mawar Ditunjuk jadi Presiden Komisaris Vale
-
Bukti QRIS Made In Indonesia Makin Kuat di Dunia, Mastercard Cs Bisa Lewat
-
Luhut Ungkap Proyek Family Office Jalan Terus, Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini
-
Danantara Kantongi 1 Nama Perusahaan BUMN untuk Jadi Holding Investasi, Siapa Dia?
Terkini
-
BRI Tingkatkan Penyaluran KPR Subsidi, FLPP Jadi Andalan Program 3 Juta Rumah
-
Ajukan BRI Easy Card via Online, Nikmati E-Voucher Spesial Senilai Rp100 Ribu
-
Warga Batam Siap-siap! Listrik Padam 23-25 Juli 2025, Cek Wilayahmu
-
BRImo Catat Pertumbuhan Pengguna 21,2%, Capai 42,7 Juta Berkat Kemudahan Bertransaksi
-
Pinjol Ilegal Hantui Desa, BRI Siapkan Jurus Pamungkas Lewat Koperasi Merah Putih