
SuaraBatam.id - Penambahan kasus positif Covid-19, untuk pertama kali dalam beberapa bulan terakhir hanya satu digit saja.
Kabar baik itu berdasarkan dari data Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, hingga Jumat (12/2/2021) pukul 19.00 WIB, tambahan kasus baru sebanyak 3 kasus dan semuanya kasus tanpa gejala.
Tidak hanya itu, angka akumulasi kasus positif Corona di Batam pun merambat pelan dan kini berada di 5.771 kasus, dengan kasus aktif terus menurun, yakni 179 kasus atau 3,1 persen.
Sementara, pasien sembuh dilaporkan sebanyak lima kali lipat dari kasus baru, yakni 15 orang. Angka ini mendongkrak jumlah kesembuhan menjadi 5.446 orang atau 94,4 persen.
Baca Juga: Update Covid-19 Global: AS Pergi ke China Telusuri Asal Usul Covid-19
Dilansir laman Batamnews, Sabtu (13/2/2021), kabar baik berikutnya adalah tidak bertambahnya jumlah pasien meninggal dunia, dan tetap berada di angka 146 orang atau 2,5 persen.
Meski menyisakan zona merah di dua kecamatan, Batam Kota dan Lubuk Baja, namun kasus aktif menunjukkan penurunan signifikan.
Kecamatan Batam Kota masih tercatat sebagai wilayah dengan kasus terbanyak yakni 1.410 kasus, dengan 58 kasus aktif.
Kemudian, zona merah masih tersemat di Lubuk Baja. Ada 511 kasus dengan 29 kasus aktif di kecamatan tersebut.
Sementara Sekupang mencatatkan 973 kasus dengan 20 kasus aktif. Kecamatan Sei Beduk terdapat 673 kasus dengan 11 kasus aktif. Kecamatan Batuaji terdapat 571 kasus dengan 9 kasus aktif.
Baca Juga: Warga Batam Bersiap, PPKM Skala Mikro Hingga RT Akan Dilakukan Pemkot
Kecamatan Bengkong terdapat 412 kasus dengan 17 kasus aktif. Kemudian, Kecamatan Batuampar ada 247 kasus dan 10 kasus aktif.
Berita Terkait
-
Daftar Cawalkot Batam, Ketua DPD NasDem Amsakar Achmad Disebut Tak Ikuti Mekanisme yang Berlaku
-
Miris! Viral Video Aksi Bully Sekelompok Remaja Putri, Korban Ditendang Berulang Kali
-
Politisi NasDem Ditangkap Polisi Usai Diduga Pesta Narkoba di Hotel
-
Update Covid-19 Global: Denmark Siapkan Diri Cegah Lonjakan Infeksi Saat Musim Dingin
-
Update Covid-19 Global: Vaksin Versi Inhalasi CanSino Biologics China Disetujui untuk Penggunaan Darurat
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban