SuaraBatam.id - Enam penumpang speedboat dilaporkan tercebur ke laut usai pijakan penghubung pelantar di Pelabuhan Tanjunguban ambruk, Jumat (29/1/2021) sore.
Diantara penumpang yang terjatuh tersebut terdapat ibu-ibu. Warga dan penumpang lainnya segera melakukan penyelamatan kepada korban yang mengalami luka.
Sementara sejumlah warga lainnya menghubungi mobil ambulans untuk membawa para korban ke rumah sakit. Seorang penumpang, Gunawan mengakui dirinya juga hampir tercebur. Beruntung ia dengan cepat melompat ke posisi aman.
"Ketika tangganya mulai terasa ambruk, saya langsung lompat ke atas," ucapnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Baca Juga: Potensi Gelombang Hingga 6 Meter, BPBD Banten Minta Nelayan Lebak Waspada
Saat ini, para korban sudah dievakuasi ke RSUD Tanjunguban untuk mendapatkan perawatan medis.
"Semuanya terluka, ada yang patah kaki juga," ucapnya.
Dugaan Akibat korosi
Gunawan menduga struktur tangga pelantar itu sudah berusia tua sehingga mengalami korosi hingga tak kuat menahan beban.
"Dugaan saya besinya korosi sehingga besi cor nya karat dan tidak kuat menahan beban," ucapnya.
Baca Juga: Lagi Mancing, Perahu Ditabrak Tongkang, 2 Nelayan Sumenep Terlempar ke Laut
Ia berharap kejadian ini menjadi perhatian pihak terkait, pasalnya menyangkut nyawa penumpang kapal.
" Ini harus jadi perhatian. Karena keselamatan penumpang adalah pelayanan utama. Jangan sampai ada korban lagi," tutupnya.
Berita Terkait
-
Kapal yang Ditumpangi Tim KPK Saat Bertugas Terbalik di Tengah Laut Kawasan Jembrana
-
Alami Kebocoran, Puluhan Penumpang KM Salsabila Terombang-ambing di Laut Kepulauai Seribu
-
Kapal Wisata Pembawa 37 Turis Kandas di Perairan Pulau Kelor
-
Diterjang Gelombang Tinggi, KM Putri Cikal 03 Terbalik di Samudera Hindia, Satu ABK Meninggal
-
Kapal Angkut Penumpang dan Barang di Aceh Karam Dihantam Ombak Besar
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya