SuaraBatam.id - Gelombang pertama vaksin Covid-19 untuk Kota Batam, Kepulauan Riau saat ini telah tiba tiba Pelabuhan Roro Telaga Punggur, Rabu (13/1/2021) siang sekira pukul 14.00 WIB.
Vaksin Covid-19 buatan Sinovac tersebut dibawa dengan menggunakan dua mobil milik Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan yang dikawal oleh personil TNI Polri dan menyeberang dari Tanjunguban menggunakan KMP Berau.
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, Kapolresta Barelang dan Dandim 0/316 serta sejumlah petugas kesehatan turut menyambut kedatangan vaksin yang berasal dari China tersebut.
Usai tiba di Pelabuhan Punggur, vaksin tersebut langsung dibawa ke instalasi farmasi yang berada di Sekupang.
Baca Juga: Nagita Slavina Mau Disuntik Vaksin Duluan Seperti Raffi Ahmad, Tapi..
“Jumlahnya ada sebanyak 11.120 vial yang kita bawa ke Batam hari ini untuk tahap pertama,” ujar Amsakar, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Terkait proses vaksinasi, Amsakar menyebut akan dilaksanakan pada Jumat (15/1/2021) mendatang, terkhusus bagi tenaga medis dan sejumlah pejabat daerah Batam.
“Besok itu untuk tingkat provinsi, lalu pada hari Jumatnya baru untuk Kabupaten Kota,” ucapnya.
Pihaknya berharap, dengan tibanya vaksin ini di Batam, tidak ada lagi pihak-pihak yang meragukan penggunaan vaksin ini.
“Dari MUI sudah oke, dari BPOM sudah oke. Dan saya fikir kita semua harus menerima ini demi kebaikan kita semua,” ucapnya.
Baca Juga: Raffi Ahmad Blak-blakan! Nagita Ternyata Ngebet Mau Divaksin Bareng Jokowi
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Modus Kapal Singapura Curi Pasir di Batam, 10 Ribu Meter Kubik Sekali Angkut!
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Serangan Fajar Pilkada Batam: 2 Wanita Ditangkap, Anggota DPRD Diduga Terlibat
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam