
SuaraBatam.id - Rencana Arab Saudi memangkas produksi minyak mentahnya membuat harga minyak dunia melambung.
Harga minyak dunia terus mencatatkan rekor baru dengan menembus level tertingginya karena rencana produsen minyak Arab Saudi akan memangkas produksi mereka.
Mengutip CNBC, Jumat (8/1/2021) minyak mentah berjangka Brent, patokan internasional, ditutup naik 8 sen menjadi 54,38 dolar AS per barel setelah menyentuh 54,90 dolar AS per barel, tingkat tertinggi yang tidak terlihat sejak sebelum adanya pandemi virus corona atau Covid-19.
Sementara itu, patokan Amerika, minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI), bertambah 20 sen menjadi 50,83 dolar AS per barel, setelah mencapai sesi tertinggi di 51,28 dolar AS per barel.
Pada Rabu kemarin, harga minyak mentah berjangka turun sebentar ketika pendukung Presiden Donald Trump menyerbu Capitol Amerika, setelah dia mendesak mereka untuk memprotes sertifikasi Kongres atas kekalahannya dalam pilpres.
Pekan ini, harga minyak didukung janji Arab Saudi, eksportir minyak terbesar dunia, untuk memangkas produksi dengan tambahan 1 juta barel per hari (bph) pada Februari dan Maret.
Sementara itu, ekuitas global bergerak lebih tinggi karena investor meyakini Presiden terpilih Amerika, Joe Biden, akan mendapatkan sokongan untuk menggelontorkan anggaran lebih besar menyusul kemenangan dua kandidat Partai Demokrat dalam pemilihan Senat di Georgia, yang memberikan partai tersebut kendali atas kedua kamar di Kongres AS.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
-
Saham COIN Andrew Hidayat Meroket 337 Persen dalam Sekejap, Bikin Heboh Pasar!
Terkini
-
BRI Ingatkan Nasabah Waspadai Phishing Demi Keamanan Transaksi Digital
-
BRImo SIP Padel League 2025: BRI Ajak Generasi Muda Aktif dan Terkoneksi
-
Apresiasi BRILiaN Way, Danantara: Transformasi Culture Perkuat Posisi BRI di Asia Tenggara
-
BRI Dukung Tim LKG Indonesia Berlaga di Gothia Cup, Piala Dunia Remaja
-
BRILiaN Way, Transformasi Culture Menuju One of The Most Profitable Bank in Southeast Asia