SuaraBatam.id - Meski sudah hampir 2 pekan Natal dan Tahun Baru berlalu, nampaknya hal itu tidak berpengaruh pada tingginya harga cabai di pasar tradisional Kota Batam, Kepulauan Riau.
Melansir dari Batamnews (jaringan Suara.com), terpantau harga varian komoditas pedas itu cukup tinggi, meski tidak semahal jelang Natal dan tahun baru di Pasar Pujabahari, Nagoya, Batam.
"Dua hari lalu masih Rp100 ribu, sekarang Rp85 ribu sekilo," kata Ridwan, pedagang di Pasar Pujabahari membanderol harga cabai rawit hijau, Rabu (6/1/2021).
Sedangkan untuk harga cabai merah keriting kini Rp 75 ribu, setelah beberapa hari sebelumnya bertengger di harga Rp 90 ribu per kilogram. Sebagai pedagang, Ridwan justru berharap harga cabai jangan menyentuh level tertinggi.
"Kalau normal yakni Rp 35 ribu, barang jadi cepat habis dan tidak perlu menyimpan dengan risiko akan busuk," kata dia.
Hal serupa diungkapkan Ratno, konsumen di Pasar Pujabahari yang berjualan gorengan. Tingginya harga cabai memusingkan dirinya yang berjualan gorengan.
Menurutnya, pembeli gorengan tidak mau tahu dengan tingginya harga cabai.
"Mereka (pembeli) suka kalau cabainya banyak. Ini bikin pusing," ungkapnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Guna mengakali harga cabai yang kian naik, Ratno memilih menggantinya dengan saus cabai yang harganya lebih terjangkau.
Baca Juga: Dugaan Gangguan Jiwa, Kasus Sodomi Bocah 10 Tahun di Batam Dihentikan
"Gimana lagi, saus cabai lebih murah ketimbang cabai rawit segar," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar