SuaraBatam.id - Sepanjang 2020 menjadi momentum kuat untuk genre horor. Beberapa game genre horor terkenal karena kemampuannya untuk menakuti para pemain sekaligus menghadirkan gameplay menyenangkan dengan nuansa horor.
Ada beberapa diantaranya disebut sebagai game horor terbaik. Berikut daftar 10 game horor terbaik 2020, dikutip dari Gamerant, Minggu (27/12/2020):
1. Amnesia: Rebirth
Di saat pengembang game horor ramai-ramai meninggalkan genre tersebut, Frictional Games justru merevitalisasi genre horor dalam gamenya.
Amnesia: Rebirth merupakan sebuah game yang bercerita tentang petualangan di kastil gelap. Karakter utama, Tasi, akan menjelajahi beberapa wilayah seperti gurun, gua, reruntuhan bangunan, hingga dunia lain.
Amnesia: Rebirth mampu menghadirkan nuansa horor dibanding sekadar menyuguhkan scene kejutan bagi pemainnya. Game tersebut membuat nuansa horor menjadi jauh lebih efektif. Game ini tersedia di PC dan PlayStation 4 (PS4).
2. Carrion
Sebagian besar game horor dibuat dengan memosisikan pemain lebih lemah saat melawan musuh mereka. Namun berbeda dengan Carrion. Pemain justru menciptakan sebuah monster yang mampu mengendalikan pikiran manusia, mengubahnya melawan satu sama lain, dan menghancurkannya hingga berkeping-keping. Carrion dirilis pada 23 Juli 2020 dan tersedia di Nintendo Switch, Xbox One, dan PC.
3. The Coma 2: Vicious Sisters
Baca Juga: Steam Halloween Sale 2020 Mulai, Banjir Diskon untuk Game Horor
Pemain berperan sebagai Mina Park, sebuah karakter yang harus bertahan hidup dari kejaran makhluk aneh. Untuk bertahan, ia pemain harus memecahkan teka-teki, mengumpulkan sumber daya, dan memodifikasi barang agar bisa digunakan dalam bertahan. The Coma 2: Vicious Sisters dirilis pada Desember 2019 dan tersedia di Nintendo Switch, PS4, Xbox One, dan PC.
4. The Last of Us 2
The Last of Us 2 adalah salah satu game horor terpopuler dengan skor ulasan tertinggi. Pemain akan disuruh bertahan melawan makhluk mengerikan seperti Clikers atau King Rat.
Beberapa scene The Last of Us 2 juga dinilai paling menakutkan dalam video game manapun. Game ini juga berhasil memenangkan penghargaan dalam Game of the Year 2020. The Last of Us 2 dirilis 19 Juni 2020 dan tersedia di PS4.
5. Murder House
Pemain akan menjelajahi rumah kosong Anthony Smith, seorang pembunuh berantai terkenal yang dikenal sebagai Easter Ripper. Seperti survival-horor game layaknya Resident Evil dan Silent Hill, pemain harus bertahan hidup dan melawan musuh utamanya. Murder House dirilis 22 Oktober 2020 dan tersedia di PC.
Berita Terkait
-
Momen Penting Olahraga di 2020: Olimpiade Ditunda hingga Piala Dunia Batal
-
13 Pernikahan Artis yang Mencuri Perhatian di 2020, Ada Sule dan Tara Basro
-
Kaleidoskop Oto: Launching dan Touring Rolls-Royce, Maserati, KEK Mandalika
-
5 Peristiwa Kelam di Jogja Selama 2020, Wafat Ki Seno hingga Merapi Siaga
-
Kaleidoskop 2020: Pernikahan Artis Terheboh Selama Pandemi Covid-19
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar