SuaraBatam.id - Melongok tetangga sekeliling kita di wilayah Asia Tenggara, Singapura dan Vietnam memiliki tontonan Formula One (F1). Lantas MotoGP bisa ditemui di Malaysia dan Thailand. Lantas Indonesia akanberikan suguhan apa buat otomotif mania atau penyuka dunia otomotif serta wisatawan pada umumnya? Tenang saja, Indonesia saat ini tengah menggodok MotoGP Mandalika. Baik urusan penyelesaian fisik sirkuit maupun kegiatan penonton bila datang ke Lombok.
Dalam acara bincang-bincang seputar persiapan Sirkuit Mandalika di Mataram, ibu kota Lombok, kru otomotif Suara.com, jaringan dari SuaraBatam.id, Kepala Subdirektorat Pemasaran Pariwisata Regional 1 Area 1 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Taufik Nurhidayat mengungkapkan, bahwa pembangunan dan promosi Sirkuit Mandalika terus digenjot meski di tengah pandemi.
Nantinya, enam bulan sebelum pelaksanaan MotoGP Mandalika akan terus dipromosikan. Dan sudah ada online travel agent yang bersedia bekerja sama.
"Jadi ada paket tiket yang dibranding dengan akomodasi termasuk souvenir dari MotoGP. Karena MotoGP ini balap kelas dunia dan akan diliput oleh banyak jurnalis dunia," kata Taufik Nurhidayat.
Baca Juga: Best 5 Oto: RevoNEX Tancap Gas, Perbaiki Cat Mobil Pakai Touch-up Paint
Sementara Lalu Mohammad Faozal, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), menyebutkan pihaknya juga telah menyiapkan paket bagi pencinta balap.
Dari studi Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggar Barat, Lombok data yang didapat adalah pasar terbesar wisman atau wisatawan mancanegara adalah dari Australia. Kemudian menyusul negara-negara ASEAN, serta pasar ketiga adalah backpacker dari Eropa.
Bila MotoGP Mandalika berlangsung dalam situasi pandemi COVID-19 telah berakhir, pasar ketiga ini bisa meningkat karena banyak rider berasal dari tim-tim bermarkas di Eropa.
Namun, 50 persen dari pangsa pasar adalah warga Indonesia sendiri. Sehingga paket yang mengemas nonton balap dan wisata Lombok itu akan ditujukan bagi penonton asal Tanah Air atau wisnu.
"Rata-rata wisatawan yang menonton GP Mandalika nantinya akan tinggal dalam durasi enam hari. Yaitu membelanjakan waktu tiga hari menonton race, dan tiga hari mencari spot wisata," demikian analisa Lalu Mohammad Faozal.
Baca Juga: Asuka TV Launch Head Unit ala Mobil Listrik bagi Fortuner dan Pajero Sport
Pihaknya, seperti telah disebutkan Taufik Nurhidayat, menyiapkan paket yang mengemas acara nonton dan berwisata atau jalan-jalan bebas ribet. Jadi nantinya tersedia penjualan tiket MotoGP Mandalika lengkap dalam satu bungkus. Yaitu sudah mencakup tiket balap dan practice, akomodasi atau penginapan, serta tour atau jalan-jalan ke destinasi yang menyesuaikan keinginan wisatawan.
Seru, bukan? Tinggal datang dan menonton tanpa pusing memikirkan acara. Tentu dengan harapan pandemi COVID-19 segera berakhir sehingga acara bisa dilangsungkan secara meriah.
Berita Terkait
-
Pratama Arhan Dijagokan Perkuat ASEAN All Stars Lawan Manchester United, Statistiknya Ciamik!
-
Rahasia Material dan Teknologi di Balik Baju Balap MotoGP
-
BRI Dukung Talenta Muda Indonesia di Ajang Balap Internasional
-
Debut di Williams, Carlos Sainz Yakin Tak Bisa Naik Podium Tahun Ini
-
Raih Podium 3 di GP Thailand 2025, Pecco Bagnaia Masih Belum Tampil All Out
Terpopuler
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Kekayaan Iwan Kurniawan Lukminto, Bos Sritex Menangis PHK Ribuan Karyawan
- Bisa Jadi Kasus Rafael Alun Jilid 2, Kapolri Diminta Tegur Kapolda Kalsel Usai Anak Pamer Jajan Rp 1 M dan Jet Pribadi
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
Pilihan
-
IHSG Hari Ini Berpotensi Rebound, Wall Street Masih Tertekan Gegara Ulah Trump
-
Kerugian Akibat Banjir Jabodetabek Capai Rp2 Triliun, Berpotensi Tembus Rp10 T
-
2 Pemain Timnas Indonesia Pindah Agama Masuk Islam, Salah Satunya Pemain Keturunan Andalan Shin Tae-yong
-
Emil Audero: Kalau Ajukan WNI, Seberapa Besar Manfaatnya Bagiku?
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 5 Maret 2025
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan