SuaraBatam.id - Aktor Mischa Chandrawinata membuat pengakuan yang mengejutkan soal istri Marcel Chandrawinata, Priscilla Deasy Tirtadjaya. Dia bilang pernah naksir dengan istri kembarannya itu.
Hal itu diungkap olehnya dalam video 'Patah Hati, Mischa Chandrawinata Mendekatkan Diri Dengan Tuhan - Daniel Tetangga Kamu' yang diunggah akun YouTube Daniel Mananta Network pada Senin (30/11/2020).
Awalnya Daniel Mananta menyinggung perasaan Mischa Chandrawinata usai ditinggal menikah saudara kembarnya.
"Nggak tahu deh. Gue jadi sedih," kata Mischa Chandrawinata.
Barulah lelaki 33 tahun ini mengatakan kalau sempat menyukai sosok istri Marcel Chandrawinata. Momen itu terjadi saat dia duduk di bangku kuliah.
"Tapi lucunya istrinya Marcel itu gue yang nargetin duluan. Ini cewek lucu nih. Waktu masih di kampus. Gue minta dikenalin. Akhirnya nggak ada yang kenal, gue nggak kenalan sama dia," ungkapnya.
Sampai akhirnya, Marcel Chandrawinata bercerita bahwa sedang dekat dengan Priscilla Deasy Tirtadjaya. Di situ, pemain Samudra Cinta ini tidak memungkiri kalau sempat terkejut.
"Terus tiba-tiba Marcel bilang 'Cha gue kenalan sama cewek ini'. Wah ini cewek yang mau gue ajak kenalan tapi gue nggak ketemu, akhirnya dia duluan yang kenal," tuturnya.
Kendati begitu, dia menekankan bukan berarti berebutan untuk bisa menjadi pasangan Priscilla Deasy Tirtadjaya.
Baca Juga: Cuma Mischa Chandrawinata yang Bisa Bikin Cut Syifa Hamil di Sinetron
"Bukan artian berebut yah, emang dia duluan yang kenal," jelasnya.
Ditambah juga, Mischa Chandrawinata menekankan bahwa tipe pasangannya berbeda dengan sang saudara kembar. Dia bilang tipikal idealnya itu cewek yang mungil dan lebih muda.
"Beda. Tipe kita ternyata beda. Gue kurang suka yang terlalu tinggi, gue suka yang mungil-mungil, lebih muda dan lucu," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Selamat Tinggal MTV: Mengenang VJ Ikonik Era Kejayaan
-
Dracin Ngetrend di Indonesia, MyTelkomsel Rilis 4 Judul Sinema Vertikal Dibintangi Cinta Brian
-
Igun Blak-blakan Sebut Nama Artis yang Ajak Dirinya Masuk Kristen, Daniel: Kita Edit Aja Guys
-
Beda Jauh dengan Ahmad Dhani, Daniel Mananta Bongkar Sifat Asli Irwan Mussry
-
Ahmad Dhani Akui Irwan Mussry Lebih Baik Darinya, Bukti Nyatanya Diungkap Istri Daniel Mananta
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya