SuaraBatam.id - Sejumlah dugaan gratifikasi oleh petinggi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB) mulai diusut oleh Kejaksaan Negeri Tanjungpinang
Mereka memulainya dengan memanggil Direktur Utama BUMD Tanjungpinang, Fahmi untuk dimintai keterangan seputar dugaan penyalahgunaan wewenang penerimaan atau pemberian gratifikasi penerimaan karyawan atau penyalahgunaan keuangan.
Kepada Batamnews, Kepala Seksi Intelijen Kejari Tanjungpinang, Bambang mengatakan,direktur utama dan satu orang dari jajaran direksi sudah dimintai keterangan.
"Kita lagi perlu data pulbaket terkait adanya dugaan penyalahgunaan kewenangan penerimaan atau pemberian gratifikasi, penerimaan pegawai atau penyalahgunaan keuangan di BUMD PT TMB," kata Bambang, Rabu (21/10/2020).
Ia menambahkan, apabila ditemukan adanya indikasi pidana dalam dugaan tersebut, maka pihaknya akan meneruskan proses penyelidikan.
"Saat ini masih mempelajari, apakah tindakan itu ada unsur pidana atau tidak, jika ada ya kita lanjutkan," ujarnya.
Ia menjelaskan, proses pulbaket ini jaksa terus memperdalam dugaan gratifikasi di perusahaan daerah itu.
"Ada dua yang kita mintai keterangan, kita perdalam lagi," pungkasnya.
Baca Juga: Skandal Djoko Tjandra, Jaksa Minta Hakim Tolak Eksepsi Terdakwa Pinangki
Berita Terkait
-
Skandal Djoko Tjandra, Jaksa Minta Hakim Tolak Eksepsi Terdakwa Pinangki
-
Korban Kecelakaan Pompong di Batam Telah Ditemukan, Kondisi Meninggal
-
Basarnas Batam Lanjutkan Pencarian Korban Kecelakaan Pompong
-
8 Ribu ASN Pemprov Kepulauan Riau Bakal Dites Rapid Massal
-
Profil Irjen Pol Napoleon Bonaparte Terlengkap
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen