SuaraBatam.id - Suzuki Motorcycle India mengumumkan peluncuran produk baru sepeda motor sport dari Gixxer Series. Yaitu Suzuki Gixxer SF 250 versi facelift terkini. Hadir lewat tampilan livery gres, dominasi warnanya silver dan biru.
Suzuki Gixxer SF 250 ini menyandang reputasi sebagai produk Suzuki di kelas 250 yang perdana dibuat di India. Demikian dikutip Suara.com, jaringan SuaraBatam.id, dari ZigWheels.
Ujudnya adalah sepeda motor full-faired dilengkapi fitur terkini seperti LED headlight, digital console, dan ABS dual-channel. Produk ini siap menjadi kompetitor Honda CBR250R, Yamaha Fazer 25, hingga KTM 250 Duke.
Sementara dari kantor berita Antara, warna baru ini adalah nostalgia klasik saat perusahaan ini terjun dalam kejuaraan sepeda motor Grand Prix 1960. Team Suzuki selalu muncul dengan tunggangan body dipulas warna biru dan silver.
"Suzuki Gixxer SF 250 ditampilkan dalam pameran otomotif Auto Expo 2020 di India dengan warna Metallic Triton Blue dan setelah mengukur respon positif dari konsumen, kami memutuskan untuk melanjutkan peluncurannya di India," papar Koichiro Hirao, Managing Director Suzuki Motorcycle India, Kamis (1/10/2020).
"Proses pemikiran di balik peluncuran grafis baru pada model Gixxer SF dan Gixxer, adalah memberikan opsi yang lebih menarik dan identik kepada para penggemar," tandasnya.
Banderol produk ini di Negeri Hindustan adalah Rs 1,76 Lakh atau setara Rp35 juta.
Spesifikasi singkat:
- Kapasitas mesin: 249cc
- Tipe transmisi: BS6
- Tenaga: 26.5 PS dan 22,2 Nm, pada 9.300 rpm
- Top speed: 154 km per jam
- Girboks: 6-percepatan
- Bahan bakar: bensin
- ABS: dual channel
- Velg: alloy logam campuran
- Ban: tubeless
Baca Juga: Suzuki Karimun Wagon R Limited Edition Siap Meluncur di IMX 2020
Berita Terkait
-
Oppo Reno 15c Kini Meluncur di India, Spek Berbeda dari Versi China?
-
Bayar Mahal Setara Gaji Bulanan, Penggemar Lionel Messi Mengamuk di Stadion Salt Lake India
-
Tur Lionel Messi di India Disorot, Diduiga Dimanfaatkan Elite Politik
-
Kenapa India Ricuh saat Lionel Messi Datang?
-
Lionel Messi Tur ke India Dibayar Mahal dengan Kericuhan Memalukan, Hingga Dibuatkan Patung Kurus
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar