SuaraBatam.id - Belum selesai kasus penipuan yang mencatut nama Bupati Bintan Apri Sujadi dan Wali Kota Tanjungpinang, Rahma. Kini kembali penipuan dengan modus yang serupa.
Bedanya, pelaku penipuan dengan modal akun Facebook dan Whatsapp ini mengatasnamakan istri Gubernur Kepulauan Riau, Rosmeri Isdianto.
Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Provinsi Kepulauan Riau, Iskandar Zulkarnaen mengatakan, akun yang buatan pihak tidak bertanggungjawab itu meminta sejumlah uang ke beberapa kontak dan pimpinan lembaga dengan alasan bantuan biaya penanganan Covid-19.
"Kami mendapati bahwa akun Facebook ibu Gubernur telah dipalsukan atas nama Rosmeri Isdianto dan akun WhatssApp dengan menggunakan nomor seluler 083139881100 dan 0811919850 yang mana kedua akun ini meminta sejumlah uang mengatasnamakan ibu (istri) Gubernur," terang Iskandar, Kamis (24/9/2020).
Baca Juga: Pasien Meninggal Dunia Akibat COVID-19 di Kepri Capai 3 Persen
Ia juga memberi imbauan kepada warga agar tidak menuruti dan melaporkan jika ada permintaan dari kedua akun ini.
"Ini adalah akun penipuan, jangan diladeni," imbuh dia, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Akun penipuan yang mengatasnamakan Rosmeri Isdianto itu diketahui merupakan akun kloning baru yang dengan cepat diketahui usai dilacak tim IT Diskominfo.
"Akun ini sudah dalam radar Kementerian Kominfo khususnya satgas kejahatan cyber," jelas Iskandar.
Sementara nomor Whatsapp yang digunakan pelaku penipuan diduga berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan dan satu lainnya dari Jakarta.
Baca Juga: Viral Diduga Pencuri Unggah Status WA 'Pejuang Rupiah', Panen Sindiran
"Sehingga kami mengimbau masyarakat untuk mengabaikan saja dan segera menghubungi kami jika ada aktivitas meminta uang yang mengatasnamakan ibu Gubernur Kepulauan Riau, Rosmeri Isdianto," kata Iskandar.
Berita Terkait
-
Gegara Berlian Reza Artamevia, IG Geni Faruk Digeruduk Fans Fuji: Sindir Bibit Bebet Bobot
-
Berapa Tarif Manggung Reza Artamevia? Dituduh Lakukan Penipuan Bisnis Berlian Rp18,5 M
-
Mudah dan Praktis! Cara Mematikan Centang Biru WhatsApp untuk Android dan iOS
-
Sosok IM yang Polisikan Reza Artamevia, Bukan Orang Sembarangan?
-
Beda Kekayaan Reza Artamevia vs Kerugian Kasus Penipuan Berlian: Kebanting 10 Kali Lipat, Harta Auto Minus?
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra