SuaraBatam.id - Linimasa Twitter diramaikan dengan unggahan soal perempuan yang membeli kacamata di sebuah toko online atau online shop.
Pasalnya, perempuan itu mendapatkan kacamata yang tidak sesuai dengan barang yang diinginkannya.
Bukannya marah, pembeli tersebut justru menuliskan tanggapan menggelitik di kolom review online shop.
Hal itu ditunjukkan lewat foto yang dibagikan akun Twitter @txtdarionlshop, Minggu (26/7/2020).
Dalam foto tersebut, terlihat seorang perempuan berhijab yang diduga merupakan teman si pembeli berswafoto memakai kacamata yang berbeda bingkai, masing-masing warna putih dan hitam.
Foto itu kemudian disandingkan dengan produk kacamata yang dibeli secara online.
Pembeli menuliskan bahwa kacamata yang dibeli ternyata lebih cocok dipakai oleh temannya dibandingkan dirinya, sehingga ia menuliskan komentar bernada sentilan kepada pihak toko.
Uniknya sentilan tersebut berisi kata-kata mutiara religius seperti ini.
"Alhamdulillah kacamatanya pas di mata tapi gak di mata saya, di mata temen saya. Tapi gapapa kita semua sama di mata Allah," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Senin (27/7).
Baca Juga: Curi Ribuan Masker, Honorer di Pekanbaru Terancam 6 Tahun Penjara
Tak pelak, ulasan pembeli tersebut memancing atensi warganet untuk berkomentar.
Tak sedikit yang dibuat salah fokus dengan kata-kata mutiara tersebut hingga memberikan pujian kepada pembeli.
Seperti akun @imnicepe*** yang berkomentar, "Kalimat penutup sebuah testimoni yang bijak"..
"Masyallah ukhti sangat menginspiresyen," timpal @uej***.
Begitu juga dengan akun @lang*** yang menyeletuk, "Malam-malam jiwa merasa tenang mendapat siraman rohani".
Sejak dibagikan, unggahan soal ulasan pembeli kacamata tersebut telah mendapatkan lebih dari seribu retweets dan 5,1 ribu likes.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar