SuaraBatam.id - Pandemi Covid-19 telah mengakibatkan sektor pariwisata di sejumlah wilayah termasuk Kota Batam, Kepulauan Riau lumpuh.
Namun, menyusul era adaptasi baru atau new normal, kegiatan pariwisata mulai dipulihkan.
Terkini, pemerintah Kota Batam telah menyusun kembali sejumlah kegiatan pariwisata yang sempat terkendala akibat pandemi Covid-19.
"Kami sedang mendata dengan hati-hati, kegiatan-kegiatan pariwisata yang akan akan diselenggarakan," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam Ardiwinata seperti dikutip dari Antara, Minggu (19/7/2020).
Ia mengatakan sejumlah kegiatan periwisata memang sempat ada yang dibatalkan dan ditunda akibat pandemi Covod-19.
Kendati begitu, terang Ardi, belakangan kurva penularan virus corona di Batam menunjukkan tren penurunan. Oleh sebab itu, pemerintah kembali berupaya menghidupkan dan merencanakan sejumlah acara.
"Di antaranya, Batam Fashion Week sedang dalam perencanaan. Kemudian, Batam Night Market, termasuk MTQ tetap dilaksanakan," ucapanya.
Mantan Kepala Bagian Humas Pemkot Batam itu menegaskan, sejumlah agenda pariwisata tersebut akan dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.
Hal ini semata-mata, supaya tidak menjadi klaster penularan baru Covid-19.
Baca Juga: Mahasiswi Diringkus usai Terciduk Rekayasa Kasus Pembegalan di Buleleng
Lebih lanjut, ia menuturkan, meski sejumlah kegiatan sempat dibatalkan dan ditunda, tetap hal itu tidak menjadikan para kreator acara lesu, malah sebaliknya, mereka semakin kreatif.
"Malah ada kegiatan yang baru, mereka merekayasa acara-acara, seperti nonton drive thru, new normal di Nuvasa. Mereka mengkreasikan acara dengan menyesuaikan diri di masa ini," sambung Ardi.
Ia pun optimistis pariwisata di Batam akan segera pulih di era baru ini. Dikatakannya, paling tidak untuk kegiatan-kegiatan lokal, mengingat kunjungan wisatawan mancanegara masih dibatasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar