
SuaraBatam.id - Seorang jemaah masjid Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang, Kepulauan Riau dinyatakan positif terjangkit virus corona baru atau Covid-19.
Mengetahui kabar tersebut, pengurus masjid memutuskan untuk menutup sementara tempat ibadah selama tiga hari ke depan, terhitung mulai Senin (13/7/2020) subuh.
"Sejak adanya informasi itu, kami langsung melakukan penyemprotan desinfektan, dan hingga menutup kegiatan Masjid tiga hari kedepan," kata Pengurus Majid Agung Al-Hikmah Tanjung pinang, Raja Hanafi kepada Batamnews.co.id -- jaringan Suara.com.
Hanafi menuturkan, petugas dan jemaah masjid juga telah melakukan pemeriksaan rapid test dan pemeriksaan swab tenggorokan.
Baca Juga: ABK WNI di Kapal China Sering Dapatkan Perlakuan Kasar dari ABK China
"Semuanya 19 orang yang dites, hasil rapid test non reaktif, saat ini kami masih menunggu hasil swab," sambungnya.
Ia pun menjelaskan, apabila tidak ditemukan kasus positif dari pemeriksaan swab tenggorokan, maka Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang akan dibuka kembali.
Sementara itu, jamaah yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut berinisial Hu (38).
Ia merupakan warga Jalan Teratai, Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kecamatan Tanjungpinang Kota.
Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma menerangkan pasien tersebut selama seminggu terakhir melaksanakan salat berjemaah tanpa menerapkan aturan jaga jarak sosial di salah satu masjid di Tanjungpinang.
Baca Juga: Diduga Palsukan Ijazah demi Nyaleg, Oknum Anggota Dewan Dipolisikan
Selain itu, Hu juga rajin melakukan jogging sendirian tiga kali seminggu. Namun belum lama ini, Hu melakukan pemeriksaan rapid test antibodi.
"Awalnya pasien melakukan pemeriksaan rapid test antibodi di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) untuk mengontrol penyakit di Jakarta," ucap Rahma.
Rahma melanjutkan, dari pemeriksaan rapid test tersebut Hu dinyatakan positif Covid-19.
Setelah itu, terang Rahma, yang bersangkutan langsung dikarantina dan dilakukan tes PCR dengan hasil positif pada Sabtu (11/7/2020).
"Dari penelusuran bahwa pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke luar negeri ataupun keluar kota dalam 4 bulan terakhir," ungkap Rahma.
Berita Terkait
-
Contoh Proposal Permohonan Qurban 2025 di Masjid, Lengkap dengan Anggaran
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
Berikan Kenyamanan Masyarakat Beribadah Dengan Karpet Bersih, Merupakan bentuk kepedulian Pegadaian
-
Kagum Sedari Dulu, Habib Jafar Nobatkan Paus Fransiskus Sebagai Pejuang Kemanusiaan
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan