Tersedia 1500 Paket Sembako, Ini Jadwal Pasar Murah di Tanjungpinang

Kejati Kepri gelar Pasar Murah Ramadan, 20 Maret 2025, di Tanjungpinang.

Eliza Gusmeri
Rabu, 19 Maret 2025 | 13:45 WIB
Tersedia 1500 Paket Sembako, Ini Jadwal Pasar Murah di Tanjungpinang
Pasar murah di Tanjungpinang [antara]

SuaraBatam.id - Dalam rangka menstabilkan harga kebutuhan pokok selama bulan Ramadan serta membantu masyarakat dari kelompok penghasilan rendah, jadwal pasar murah di Tanjungpinang ini telah diumumkan.

Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Riau (Kepri) akan menggelar kegiatan Pasar Murah Ramadan yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 20 Maret 2025.

Acara ini akan bertempat di Lapangan Kantor Kejati Kepri, Tanjungpinang, dari pukul 08.00 hingga 11.00 WIB.

Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejati Kepri, Yusnar Yusuf, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dalam membantu masyarakat menghadapi kenaikan harga pangan yang kerap terjadi selama bulan Ramadan.

Baca Juga:Polisi Gadungan Gasak HP Anak-Anak di Batam, Begini Modusnya

Sebanyak 1.500 paket sembako akan disediakan dengan harga di bawah harga pasar agar lebih terjangkau bagi masyarakat umum.

“Kami membuka Pasar Murah Ramadan ini untuk masyarakat umum dengan target 1.500 penerima manfaat. Masyarakat cukup datang ke Lapangan Kantor Kejati Kepri dan dapat langsung berbelanja tanpa perlu mendaftar atau membawa KTP,” ujar Yusnar Yusuf , dilansir dari Antara, (19/3).

Upaya Pengendalian Inflasi dan Kestabilan Harga Pangan

Kejati Kepri bekerja sama dengan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kepri dalam penyelenggaraan kegiatan ini.

Pasar murah ini bukan hanya bertujuan untuk menyediakan sembako dengan harga terjangkau, tetapi juga sebagai langkah konkret Kejati Kepri dalam mendukung upaya pemerintah mengendalikan inflasi yang sering terjadi menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Baca Juga:Proyek Pembangunan Rumah Warga Rempang Tetap Berjalan Meski Warga Protes

“Selain untuk membantu menstabilkan harga pangan, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperbaiki pasokan pangan di wilayah Kepri yang kerap mengalami fluktuasi harga saat Ramadan. Ini juga sebagai bagian dari kepedulian sosial Kejati Kepri terhadap masyarakat sekitar,” tambah Yusnar Yusuf.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini