Embarkasi Batam Bakal Terbangkan 12 Ribu Calon Haji 2024, Jamaah Berasal dari 4 Provinsi

Sebanyak 12.000 calon haji akan berangkat melalui Embarkasi Hang Nadim Batam. Mereka merupakan jemaah yang berasal dari Kepulauan Riau, Riau, Kalimantan Barat, dan Jambi.

Riki Chandra
Senin, 18 Maret 2024 | 16:01 WIB
Embarkasi Batam Bakal Terbangkan 12 Ribu Calon Haji 2024, Jamaah Berasal dari 4 Provinsi
Jamaah haji Embarkasi Hang Nadim Batam tahun 2023 di Asrama Haji Batam. [Dok.Antara]

SuaraBatam.id - Sebanyak 12.000 calon haji akan berangkat melalui Embarkasi Hang Nadim Batam. Mereka merupakan jemaah yang berasal dari Kepulauan Riau, Riau, Kalimantan Barat, dan Jambi.

"Insya Allah, kita akan melayani 12.000 calon haji melalui Embarkasi Batam dari Provinsi, Jambi, Riau, Kepri, Kalimantan Barat," kata Kepala Kanwil Kemenag Kepri, Mahbub Daryanto, Senin (18/3/2024).

Pihaknya telah membentuk Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), yang dalam waktu dekat akan dilakukan pengukuhan.

Sementara untuk kesiapan petugas daerah, sedikitnya 200 orang telah selesai melaksanakan pelatihan kesehatan yang terintegrasi dengan Kemenag.

"Perkembangan hingga saat ini sedang persiapan pelatihan untuk petugas daerah. Terkait petugas kesehatan, kita sudah terintegrasi antara pelatihan kesehatan dan Kemenag. Ini sudah selesai di pelatihan 200 (orang) lebih," ujar dia.

Untuk musim haji tahun ini, calon haji Provinsi Riau akan masuk ke dalam asrama haji Embarkasi Hang Nadim Batam.

Sebelumnya, Provinsi Riau merupakan Embarkasi Antara Haji (EAH) atau sarana bandar udara tempat keberangkatan jamaah calon haji provinsi itu menuju ke Arab Saudi.

"Embarkasi Antara untuk Riau mau dijadikan satu dengan asrama haji Embarkasi Batam. Kecuali Jambi tetap Embarkasi Antara," ujar Mahbub.

Sedikitnya, 9.000 calon haji yang akan masuk ke Asrama Haji Batam dari tiga provinsi, yaitu Riau, Kalbar, Kepri. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini