Kasus Covid-19 di Singapura Kembali Meningkat, Ini Jumlah Warga yang Terserang per Hari

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Singapura melaporkan jumlah rawat inap bertambah seiring meningkatnya Covid-19 pada hari Jumat (8/12).

Eliza Gusmeri
Sabtu, 09 Desember 2023 | 13:41 WIB
Kasus Covid-19 di Singapura Kembali Meningkat, Ini Jumlah Warga yang Terserang per Hari
Ilustrasi Covid-19.(Pixabay/fernandozhiminaicela)

SuaraBatam.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Singapura melaporkan jumlah rawat inap bertambah seiring meningkatnya Covid-19 pada hari Jumat (8/12).

Melansir todayonline, kasus Covid-19 di Singpura per minggu 26 November hingga 2 Desember naik menjadi 32.035, naik dibandingkan dengan minggu sebelumnya 22.094 kasus.

Rata-rata rawat inap harian Covid-19 meningkat menjadi 225 dari 136 pada minggu sebelumnya.

Rata-rata kasus harian mencapai empat kasus dibandingkan dengan satu kasus pada minggu sebelumnya.

Baca Juga:Viral, Seorang Penumpang Buka Paksa Pintu MRT di Singapura Terancam Penjara 3 Tahun

Namun, jumlah jumlah rawat inap itu tak setinggi selama pandemi.

"Hal ini telah menambah beban kerja bagi rumah sakit kami, yang memang sudah sibuk," kata pihak Kemenkes Singapura.

Kementerian juga menambahkan tidak ada indikasi bahwa varian yang beredar lebih mudah menular atau menyebabkan penyakit yang lebih parah.

Pemerintah setempat menyarankan warganya untuk segera mendapatkan perawatan medis bila tertular.

"Hal ini akan menjaga kapasitas rumah sakit kami untuk pasien yang benar-benar membutuhkan perawatan rumah sakit akut dan memungkinkan mereka yang menderita penyakit parah untuk menerima perawatan tepat waktu."

Baca Juga:Jadwal Feri Majestic Rute Batam ke Singapura

Kemenkes menyebut meningkatnya Covid-19 bisa disebabkan memudarnya kekebalan tubuh. Selain itu masyarakat mulai melakukan  perjalanan dan interaksi selama musim liburan akhir tahun dan musim perayaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini