Tersangka Korupsi Hasnaeni Moein Dijuluki Wanita Emas, Ini Asal Usulnya

Sosok yang dikenal sebagai Wanita Emas itu menolak dibawa petugas untuk masuk ke mobil tahanan hingga menangis histeris.

Eliza Gusmeri
Jum'at, 23 September 2022 | 17:42 WIB
Tersangka Korupsi Hasnaeni Moein Dijuluki Wanita Emas, Ini Asal Usulnya
Hasnaeni Moein [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]

SuaraBatam.id - Hasnaeni Moein ditetapkan sebagai tersangka atas kasus kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam penggunaan dana PT Waskita Beton Precast pada tahun 2016-2020.

Sosok yang dikenal sebagai ‘Wanita Emas’ itu menolak dibawa petugas untuk masuk ke mobil tahanan hingga menangis histeris.

Lantas, mengapa Hasnaeni Moein disebut wanita emas?

Dikutip dari berbagai sumber, ternyata julukan wanita emas didapatkan dari partai yang ia bangun.

Baca Juga:Kontroversi Wanita Emas: Ngebet Jadi Gubernur DKI, Berani Potong Jari Saat Kritik Anies

Hasnaeni merupakan pendiri Partai Emas dan menjabat sebagai Ketua Umumnya.

Partai Emas sendiri merupakan singkatan dari Partai Era Masyarakat Sejahtera.

Dalam beberapa wawancara, Hasnaeni menuturkan Emas merupakan simbol kesejahteraan.

Bahkan, julukan tersebut sudah ia gunakan sejak mencoba maju dalam Pilkada di Tangerang Selatan pada 2010 lalu.

Hasnaeni batal maju sebagai wakil rakyat namun nama Wanita Emas masih tersemat ke dalam dirinya.

Baca Juga:Artis Sinetron Jin dan Jun Nangis Histeris Diciduk Kasus Korupsi, Tangan Diborgol!

Kemudian, sosoknya pun masih menyematkan ‘Era Masyarakat Sejahtera’ atau Emas saat maju pda Pilkada DKI 2017.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak