BRI Bantu Pemulihan Ekonomi Dan Kurangi Backlog Perumahan di Indonesia

BRI melakukan penandatanganan akad kredit KPRS FLPP untuk permudah masyarakat dalam pengajuan KPR.

Fabiola Febrinastri
Senin, 24 Januari 2022 | 14:30 WIB
BRI Bantu Pemulihan Ekonomi Dan Kurangi Backlog Perumahan di Indonesia
BRI permudah masyarakat dalam pengajuan KPR.

SuaraBatam.id - Untuk terus menunjukkan komitmennya dalam pembangunan Indonesia, khususnya di sektor perumahan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI melakukan penandatanganan akad kredit KPRS FLPP untuk permudah masyarakat dalam pengajuan KPR.

Penandatanganan akad yang digelar secara virtual pada Senin, (17/1) tersebut dihadiri oleh Direktur Penyaluran FLPP BP TAPERA Hari Sundjojo dan Ketua Umum DPP APERSI Junaidi Abdillah. Acara ini juga diikuti secara virtual oleh 19 Kantor Wilayah BRI di seluruh Indonesia dan ditujukan untuk lebih dari 1.000 nasabah secara massal di seluruh wilayah Indonesia.

Direktur Bisnis Konsumer BRI, Handayani mengatakan, BRI sebagai bank terbesar di Indonesia sangat serius memberikan pelayanan terbaik, termasuk mendukung pemenuhan tempat tinggal bagi masyarakat dalam rangka mendukung program pemerintah. “Pada tahun ini, BRI berkomitmen akan menyalurkan KPR Sejahtera FLPP sebanyak 100.000 unit dan KPR Tapera sebanyak 50.000 unit,” ujarnya.

Saat ini, BRI telah melayani KPR melalui 461 Kantor Cabang BRI yang tersebar di seluruh Indonesia. Namun, dengan adanya transformasi digital, pengajuan KPR pun telah dimudahkan melalui aplikasi BRISPOT sehingga calon nasabah tidak perlu datang langsung ke Kantor Cabang BRI.

Baca Juga:Pertumbuhan Volume Penggunaan Mobile Apps BRI Naik Kurang lebih 600%

Aplikasi BRISPOT dapat memudahkan konsumen dalam mengajukan pinjaman KPR secara online kapan dan di mana saja. Selain itu, calon nasabah juga dapat melakukan tracking atau memantau progress pengajuan KPR tersebut secara real time online.

Kegiatan tersebut dihadiri dua stakeholder utama dalam perumahan subsidi, yaitu BP Tapera & APERSI. Kolaborasi tersebut memperlihatkan seluruh stakeholder siap berkolaborasi secara maksimal dalam pemenuhan rumah bagi seluruh masyarakat Indonesia.

“Kolaborasi ini dapat memajukan sektor properti yang memiliki lebih dari 175 sektor turunan lainnya. Sebagai upaya BRI dalam membantu pemulihan ekonomi, strategi ini pun dapat membantu pemerataan dan mengurangi backlog perumahan di Indonesia,” ungkap Handayani.

Berita Terkait

Siapkan dirimu untuk pengalaman tak terlupakan! Tiket acara eksklusif tersedia bagi nasabah Bank BRI. Jangan lewatkan kesempatanmu!

cianjur | 14:30 WIB

Tagline BRImo, satu Nusa, satu BRImo. Buat kamu yang tidak mau ketinggalan tren pakai Brimo untuk penuhi kebutuhan lifestylemu jadi nomor 1, ujar Nanda.

sumsel | 09:39 WIB

Rata-rata nilai pinjaman yang diambil para nelayan tersebut mencapai Rp3 juta-Rp10 juta.

bali | 16:00 WIB

Sri bercerita bahwa kehidupan nelayan penuh dinamika.

bogor | 15:30 WIB

Holding UMi menargetkan mereka (masyarakat) yang sekarang menjadi korban rentenir.

jatim | 15:00 WIB

News

Terkini

Iuran BPJS Ketenagakerjaan 523 nelayan di Tanjungpinang akan ditanggung Pemerintah Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui dana APBD tahun anggaran 2023.

News | 11:27 WIB

Kegiatan ini diyakini dapat memberi kesempatan bagi para pegolf junior untuk bersinar.

News | 20:15 WIB

Sementara pelakunya diketahui adalah anak-anak pelajar SD hingga SMP, dengan nama-nama R, W, H, dan Z.

News | 18:47 WIB

Harga daging ayam naik dari Rp 33 ribu, sekarang naik menjadi Rp 40 ribu per kilogramnya.

News | 18:04 WIB

Rombongan Warga Desa Pangke Barattersebut sempat memblokir pintu masuk perusahaan sejak pagi.

News | 17:55 WIB

Terlebih ketika Luna datang ke ultah Maxime. Dugaan lain kedekatan mereka yakni terciduk memakai cincin yang sama saat liburan ke Paris beberapa waktu lalu.

News | 17:51 WIB

Hal tersebut buntut pemberitahuan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terkait adanya krisis listrik di Batam, Provinsi Kepulauan Riau, dalam beberapa minggu

News | 17:42 WIB

Namun, hingga kini jembatan itu masih belum diperbaiki.

News | 17:31 WIB

Ia menanam padi dibelakang paviliun rumahnya di Jalan Nusantara I, Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang.

News | 16:43 WIB

Kata dia, sebelumnya harga daging ayam mencapai Rp Rp42.000 per kilo.

News | 16:32 WIB

Dakwaan dibacakan di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang pada Rabu (24/5) kemarin.

News | 16:13 WIB

Mario Dandy yang saat ini menjadi tahanan polisi dalam kasus penganiayaan terhadap David Ozora menjalani pemeriksaan KPK di Polda Metro Jaya.

News | 19:14 WIB

Kabar yang beredar, Lycie Joanna menyebut tiket itu berasal dari kerabatnya yang disebutnya sebagai orang dalam.

News | 19:00 WIB

Limbah tersebut berbau tajam, pertama kali sekitar pukul 10.00 WIB pagi hari.

News | 18:48 WIB

Saat pertama dibuka, rute penerbangan tesebut hanya menyediakan sewa atau charter. Namun, animo wisatawan mancanegara (wisman) dari Negeri Ginseng tersebut ke Batam tinggi.

News | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak