Mangsa Manusia, Warga Pulau Jaloh Batam Sayat Buaya Ukuran 4 Meter

Mereka ingin membuktikan apakah buaya tersebut telah memakan manusia.

Eliza Gusmeri
Kamis, 30 Desember 2021 | 12:55 WIB
Mangsa Manusia, Warga Pulau Jaloh Batam Sayat Buaya Ukuran 4 Meter
buaya yang ditangkap masyaraka Pulau Jaloh Batam (foto: ist)

SuaraBatam.id - Warga Pulau Jaloh, Kecamatan Bulang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), menangkap seekor buaya berukuran 4 meter dan kemudian menyayat bagian tubuh buaya itu.

Tindakan itu mereka lakukan untuk membuktikan apakah buaya ini telah memakan manusia.

Proses penangkapan buaya terjadi kemarin, sekitar pukul 21.00 WIB. Untuk menangkapnya warga merasa kewalahan, mengingat besarnya ukuran tubuhnya.

Untuk diketahui, sejak beberapa hari belakangan ini, warga setempat mengeluhkan kemunculan buaya berukuran 4 meter.

Baca Juga:Buaya Makin Mengganas, Nelayan Pulau Jaloh Batam Takut Melaut

Apalagi sebelumnya, seorang nelayan ditemukan tewas dengan tubuh terkoyak di sungai Gading saat akan mencari kayu. Masyarakat setempat menduga ia dimakan buaya.

Menurut Ketua RW 03 Pulau Jaloh, Arifin sebanyak 4-5 ekor dengan ukuran lebih dari 4 meter masih berkeliaran di perairan tersebut.

Arifin hanya berharap, masalah buaya yang saat ini ada di wilayah Pulau Jaloh, dapat menjadi perhatian dari pemerintah daerah. Saat ini masyarakat nelayan di sana masih takut melaut dan mencari kayu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini