Zaskia Gotik
Selanjutanya adalah si pedangdut cantik, Zaskia Gotik. Pemilik Goyang Itik ini juga pernah melewati masa-masa sulit saat masih kecil.
Saking tak memiliki uang dan harus bekerja untuk membantu orang tuanya, Zaskia sampai tak bisa melanjutkan pendidikannya di bangku Sekolah Dasar (SD).
Segala pekerjaan halal dilakukan ibu satu anak ini demi menyambung kehidupan. Bahkan, ia juga pernah menjadi seorang buruh cucian sambil berdagang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
Baca Juga:Teddy Suami Almarhumah Lina Hidup Susah, Sule: Bukan Urusan Saya
Inul Daratista
Sebelum menjadi penyanyi dangdut papan atas seperti saat ini, ternyata Inul Daratista sempat merasakan kesulitan financial saat dirinya masih kecil.
Terlahir di keluarga pas-pasan, membuatnya harus makan sayur kelor dan tempe kukus setiap harinya.
Tak hanya itu, Inul pun juga pernah dibayar hanya Rp23 ribu saat awal dirinya memulai karier menjadi seorang pedangdut. Bahkan dirinya rela untuk keliling kampung demi mendapatkan uang untuk membantu keuangan keluarganya.
Lesti Kejora
Baca Juga:Pernah Susah, Angel Karamoy Malu saat Namanya Dipanggil Belum Bayar SPP Sekolah
Perjuangan Lesti menjadi pedangdut ternama seperti saat ini juga penuh dengan lika-liku. Di awal merintis kariernya dan mengikuti audisi D'Academy, Lesti sampai harus berutang ke tetangga untuk membeli baju.