Sejumlah Dokter di Natuna Terkonfirmasi Positif Covid-19, Diduga Tertular Dari Pasien

"Ada beberapa dokter baik yang berada di RSUD Natuna maupun yang ada di beberapa puskesmas di Natuna yang kini terpapar Covid 19 ," kata Hikmat.

M Nurhadi
Selasa, 20 Juli 2021 | 13:02 WIB
Sejumlah Dokter di Natuna Terkonfirmasi Positif Covid-19, Diduga Tertular Dari Pasien
Kakek He saat dimakamkan secara protokol kesehatan pada Minggu (28/3/2021) [Batamnews]

SuaraBatam.id - Beberapa dokter di RSUD Natuna dan sejumlah puskesmas di Kabupaten tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.

Disampaikan oleh Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Natuna, Hikmat Aliansyah, saat ini para dokter tersebut sudah menjalani isolasi di RSUD Natuna.

"Ada beberapa dokter baik yang berada di RSUD Natuna maupun yang ada di beberapa puskesmas di Natuna yang kini terpapar Covid 19 ," kata Hikmat, Selasa (20/7/2021) pagi.

Paling baru, seorang dokter residen obstetri dan ginekologi (obgyn) kandungan RSUD Natuna yang positif Covid-19. Padahal dokter itu baru 2 bulan bertugas di Natuna.

Baca Juga:Kronologi Polisi di Riau Gendong Warga Suspek Covid Seberangi Sungai

Rekan sejawatnya, menyebut, dokter itu sudah lima hari dirawat di ruang isolasi RSUD. Ia merupakan jebolan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Padang.

Hikmat yang juga menjabat Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna mengatakan T sebagai pasien bergejala.

"Untuk dr. T saat ini sedang menjalani Isolasi di RSUD Natuna sebab yang bersangkutan bergejala," ucapnya, melansir Batamnews.

Hikmat belum membeberkan total jumlah dokter yang diisolasi di ruangan Covid RSUD Natuna.

"Mereka kini menjalani isolasi. Kita pastikan pelayanan di RSUD Natuna dan puskesmas yang ada tetap berjalan," pungkas dia.

Baca Juga:Dukung Nakes, Karangan Bunga Hiasi Rumah Sakit dan Puskesmas di Surabaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini