SuaraBatam.id - RSUD Raja Ahmad Thahib (RAT) Provinsi Kepulauan Riau menambah kapasitas tempat tidur guna mengantisipasi lonjakan pasien COVID-19 yang makin meningkat dalam sebulan terakhir.
Wakil Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RSUD RAT Elfiani Sandri mengatakan, saat ini terdapat penambahan 13 tempat tidur baru, yaitu dari 52 menjadi 65.
Sementara itu hingga Minggu (20/6/2021) malam sebanyak 42 tempat tidur sudah terisi pasien COVID-19. Sehingga, tersisa 23 tempat tidur yang kosong.
"Jumlah stok tempat tidur masih cukup banyak, kita pastikan pelayanan terhadap pasien COVID-19 tetap maksimal," kata Elfiani, Senin (21/6/2021).
Baca Juga:Ruang Isolasi Kurang, Wali Kota Semarang Tambah 400 Kamar
Ia menambahkan, 42 pasien yang saat ini menjalani perawatan di rumah sakit itu ialah mereka yang bergejala COVID-19 sedang hingga berat. Pada umumnya sesak nafas.
Sementara pasien bergejala ringan atau OTG diminta melakukan isolasi mandiri di rumah apabila memungkinkan, atau di tempat karantina terpadu yang sudah disiapkan pemerintah, misalnya di Hotel Lohan Bintan.
"Pasien dirawat di rumah sakit rata-rata berusia 40 sampai 60 tahun," ungkapnya kepada Antara.
Berdasarkan data Satgas COVID-19 Provinsi Kepri per hari Senin (21/6) total kasus konfirmasi di daerah itu sudah mencapai 22.526 orang atau bertambah 227 orang. Dengan rincian kasus aktif 2.816 orang (12,50 persen), sembuh 19.229 orang (85,36 persen), dan meninggal 481 orang (2,14 persen).
Penambahan kasus konfirmasi itu tersebar di Kota Batam 164 orang, Kota Tanjungpinang 19 orang, Kabupaten Bintan 12 orang, dan Kabupaten Karimun 32 orang.
Baca Juga:Update 21 Juni 2021: Terisi 81%, Tempat Tidur Pasien di RSD Wisma Atlet Tersisa 1.384 Unit