Foto Pelaku Sate Sianida Pakai Daster Diduga Sengaja Disebar Istri Polisi

Kadiv Humas Jogja Police Watch atau JPW, Baharuddin Kamba menduga bahwa ada unsur kesengajaan yang dilakukan oleh oknum polisi beserta istrinya.

M Nurhadi | Galih Priatmojo
Rabu, 05 Mei 2021 | 18:52 WIB
Foto Pelaku Sate Sianida Pakai Daster Diduga Sengaja Disebar Istri Polisi
Kepolisian menggelar konferensi pers di Mapolres Bantul, Senin (3/5/2021), terkait sate beracun sianida yang dikirim NA. - (SuaraJogja.id/Muhammad Ilham Baktora)

SuaraBatam.id - Kasus pembunuhan berencana yang salah sasaran hingga menewaskan seorang bocah di Jogja yang dilakukan pelaku Nani Apriliani Nurjaman kini mencapai babak baru usai foto pelaku yang hanya mengenakan daster di sel viral di medsos.

Dalam foto yang viral tersebut, Nani yang merupakan pelaku pembunuhan berencana dengan Sate yang dicampuri racun sianida nampak emakai daster berwarna kuning saat berada di balik sel tahanan.

Mengetahui hal itu, Kasat Reskrim Polres Bantul, AKP Ngadi justru mengaku heran mengapa foto itu bisa tersebar luas ke publik.

Ngadi juga mengaku sudah melihat foto itu dan jajaran Polres Bantul merasa bingung kenapa foto itu bisa viral.

Baca Juga:Motif Sakit Hati, Kriminolog UGM Saran Periksa Kejiwaan Pelaku Sate Beracun

"Kami juga dapat foto tersebut. Kami juga masih mempertanyakan kenapa bisa seperti itu," ujar Ngadi, Rabu (5/5/2021).

Ia menduga, foto Nani 'Sate Beracun' memakai daster itu diabadikan saat pelaku yang berasal Majalengka tersebut ditahan di Polsek Bantul.

Diakui oleh Kapolsek Bantul Kompol Ayom Yuswandono mengakui foto tersebut diambil oleh anggotanya.

Ia melanjutkan, anggota yang mengambil gambar tersebut bermaksud mengirimnya pada keluarga pelaku agar mengiriminya baju.

Hal ini lantaran kata Ayom, Nani kekurangan pakaian. Polisi ingin keluarga mengirimkan pakaian yang sepantasnya untuk Nani di tahanan. Gambar itu diambil pada Sabtu 1 Mei 2021 atau sehari selepas dia ditangkap polisi.

Baca Juga:Ditangkap Saat Ultah, Nani Dikenal Baik Tetangga dan Nikah Siri dengan Tomy

"Kemudian karena pakaiannya daster diberitahu anggota jangan pakaian seperti itu. Lalu ada yang bertanya adakah keluarga yang bisa dihubungi agar diganti (pakaian) lebih layak," ungkapnya.

Namun selepas keluarga Nani dikabari ternyata tidak ada yang mengirimkan Nano pakaian. Hingga anggotanya merespons dengan memfoto lagi Nani sebagai bukti yang bersangkutan belum mendapatkan kiriman pakaian.

Kemudian anggota yang memfoto Nani berdaster itu pulang tugas. Saat anggotanya itu di rumah, istri anggota polisi itu bertanya dan penasaran soal foto Nani sate beracun.

"Si istri anggota kemudian meminta kepada suaminya itu untuk mengirim foto Nani berdaster ke ponselnya," tutur Ayom.

Selanjutnya, istri anggota itu menjadikan foto Nani sate beracun tengah memakai daster sebagai status di aplikasi WhatsApp. Karena menjadi status WA banyak rekan istri dari anggotanya itu yang kemudian mengambil gambar tersebut.

"Kemudian iseng-iseng sama istrinya untuk status (WA), dan yang melihat grup-grup nya itu. Jadi tidak ada tujuan lain sebetulnya, karena di status itu tadi," ujarnya.

Terbaru, melansir Suarajogja.id, Kadiv Humas Jogja Police Watch atau JPW, Baharuddin Kamba menduga bahwa ada unsur kesengajaan yang dilakukan oleh oknum polisi beserta istrinya hingga akhirnya foto Nani pelaku sate beracun yang mengenakan daster tersebut tersebar.

Menurutnya, pertama, karena anggota Polsek Bantul itu dengan sadar mengambil foto tersangka Nani sebanyak dua kali tanpa hak meskipun alasannya bahwa tersangka Nani berpakaian daster dan belum mendapatkan pakaian dari pihak keluarga tersangka.

"Kedua, secara sadar istri dari anggota Polsek Bantul tersebut menjadikan foto tersangka Na di dalam sel ke status whatsapp dan viral di media sosial. Padahal status whatsapp yang kita miliki dapat dilihat maupun dishare ke orang lain," kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini