SuaraBatam.id - Pasar Bintan Centre Tanjungpinang jadi salah satu pilihan pasar yang menjual berbagai jenis ikan dengan harga yang relatif murah atau turun dibanding pekan lalu.
Disebutkan oleh salah seorang pedagang di pasar itu, Suprianto, saat ini rata-rata harga ikan yang dijual sekarang kepada konsumen turun Rp5.000 dibanding pekan lalu.
"Ikan banjir (banyak) di pasar. Kalau tidak dijual murah, bisa busuk," ucapnya.
Ia memberi contoh, sebelumnya harga ikan merah mencapai Rp55.000/kg, sementara saat ini hanya Rp50.000/kg. Begitu juga harga ikan putih turun dari Rp50.000/kg menjadi Rp45.000/kg.
Baca Juga:Tenda Ambruk Diterpa Angin Kencang, MTQ XV Kota Tanjungpinang Porak Poranda
Tidak hanya itu, Harga ikan lambai pun turun dari Rp35.000/kg menjadi Rp30.000/kg. Harga ikan tenggiri juga turun dari Rp65.000/kg menjadi Rp60.000/kg.
"Kalau harga ikan amoi hanya turun Rp2.000, dari Rp30.000 menjadi Rp28.000," ujarnya.
Bahkan, disampaikan pula oleh seorang pedagang ikan tongkol di pasar itu, harga ikan tongkol merah hanya Rp15.000/kg, jauh lebih murah dibanding tiga hari lalu.
Saat ini, harga ikan tongkol putih pun hanya Rp20.000/kg, mengalami penurunan harga karena sepi pembeli.
"Harga ikan ini turun karena sepi pembeli. Sementara stok ikan cukup banyak. Kalau dijual dengan harga tinggi dikhawatirkan tidak laku," kata seorang pedagang ikan tongkol, Nafi.
Baca Juga:Menginap di Rumah Pacar, Motor Saiful Digondol Maling
Dalam sehari, omzet dari penjualan ikan rata-rata hanya Rp4-5 juta, jauh berkurang dibanding sebelum pandemi COVID-19. Sebelum pandemi, penjualan ikan tongkol rata-rata mencapai Rp7 juta.
"Kalau sekarang, omzet agak meningkat pada Sabtu dan Minggu," ucapnya. [Antara]