SuaraBatam.id - Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Batam, Helmy Rachmayani positif corona. Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa tersebut saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit Infeksi Galang.
Ketua Bawaslu Kota Batam, Syailendra Reza mengatakan tidak mengetahui pasti dari mana rekannya tersebut bisa tertular Covid-19. Namun dipastikannya tidak ada kaitannya dengan Ketua Bawaslu Kepri, Sjahri Papene yang lebih dulu terkonfirmasi positif corona.
"Kalau kontak dengan Pak Sjahri tidak ada. Karena itu saya juga tidak mengetahui pasti tertular dari mana," kata Reza di Batam Center, Senin (23/11/2020).
Anggota Bawaslu Batam, Mangihut Rajaguguk mengatakan saat ini pihaknya sudah berkerjasama dengan Tim Gugus Tugas Kota Batam. Proses tracking tengah dilakukan kepada orang-orang yang sebelumnya kontak langsung dengan Helmy.
Baca Juga:Jokowi: Strategi Keseimbangan Soal Covid-19 dan Ekonomi Mulai Kelihatan
Namun menurut dia Bawaslu sebenarnya sudah secara rutin melakukan tes Covid-19. Tak hanya semua anggota Bawaslu Kota Batam saja, tapi seluruh pegawai yang bekerja di lingkungan Bawaslu Kota Batam.
"Kalau tes Covid-19 sudah rutin kita lakukan, tapi tracking tetap kita lakukan saat ini," katanya.
Kendati satu anggota Bawaslu positif Covid-19, ditegaskan bahwa hal ini tidak akan mempengaruhi kinerja Bawaslu dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Pengawasan di lapangan msih berjalan seperti biasanya.
Terlebih lagi yang bersangkutan merupakan Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa. Sampai saat ini menurut dia juga tidak yang memasukan sengketa ke Bawaslu.
"Kalau pengaruh kinerja Bawaslu tidak ada, kita masih menghandle semua kegiatan Bawaslu," katanya.
Baca Juga:OPINI: Menengok Arah Gerak Pemerintah Melawan Virus Corona
Kontributor : Ahmad Rohmadi