Pasien Covid-19 Kabupaten Bintan Bertambah 4 Orang

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bintan mengumumkan pertambahan pasien Covid-19.

Dythia Novianty
Senin, 16 November 2020 | 10:12 WIB
Pasien Covid-19 Kabupaten Bintan Bertambah 4 Orang
Ilustrasi Virus Corona (Unsplash/CDC)

SuaraBatam.id - Pasien positif Covid-19 bertambah empat orang pada Sabtu (14/11/2020). Hal ini diungkap Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bintan.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bintan, dr Gama AF Isnaeni mengatakan, empat orang yang dinyatakan positif Covid-19 itu berasal dari Kecamatan Seri Kuala Lobam satu orang dan tiga orang lagi dari Kecamatan Toapaya.

"4 pasien tambahan itu adalah pasien kasus ke 251-254," ujar Gama, dilansir laman Batamnews, Senin (16/11/2020).

Pasien positif Covid-19 tambahan itu adalah pasien kasus ke 251 yakni PR seorang lelaki berusia 44 tahun asal Perumahan Lobam Mas Asri Blok M, Desa Teluk Sasah, Kecamatan Seri Kuala Lobam.

Baca Juga:Alih Fungsi Asrama Haji Natuna Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Dia tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar daerah namun mengalami sakit demam dan anosmia. Lalu diambil swabnya di Puskesmas Teluk Sasah dan hasil PCR-nya positif Covid-19.

Berikutnya adalah pasien kasus ke 252 yaitu HA seorang perempuan berusia 44 tahun asal Kampung Simpangan, RT 007/ RW 002, Desa Topaya Selatan, Kecamatan Toapaya. Dia mengalami sakit tenggorokan akibat berkontak erat dengan pasien kasus ke 225.

Lalu diambil swabnya di Puskesmas Toapaya dan hasil PCR-nya positif Covid-19. Kemudian pasien kasus ke 253 yaitu JM seorang perempuan berusia 46 tahun asal Kampung Simpangan RT 004/RW 001, Desa Toapaya Selatan, Kecamatan Toapaya.

Dia tidak mengalami sakit meskipun berkontak erat dengan pasien kasus ke 225. Namun setelah diambil swabnya di Puskesmas Toapaya, hasil PCR-nya positif Covid-19.

Kemudian pasien kasus ke 254 yaitu AK seorang lelaki berusia 64 tahun asal Kampung Mantrust, Batu 18, RT 012/RW 004, Desa Toapaya Selatan, Kecamatan Toapaya. Lansia ini tidak mengalami sakit meskipun berkontak erat dengan pasien kasus ke 232.

Baca Juga:Pasien Covid-19 di Tanjungpinang Bertambah 4 Orang

Namun setelah diambil swabnya di Puskesmas Toapaya, hasil PCR-nya positif Covid-19.

"Mereka semua telah menjalani isolasi secara mandiri di rumahnya masing-masing," ucapnya.

Dengan adanya tambahan ini maka jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bintan mencapai 254 orang. Dari total itu sudah 209 orang dinyatakan sembuh dan lima orang meninggal dunia. Sehingga pasien yang masih menjalani isolasi sebanyak 40 orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini