SuaraBatam.id - Manga sekaligus anime Kimetsu no Yaiba sudah tamat beberapa waktu lalu. Selesainya serial anime dengan rating sangat baik ini membuat penggemar menantikan kelanjutannya.
Kerinduan para fans akhirnya terjawab usai movie yang menceritakan perjuangan Tanjiro, Nezuka dan kawan-kawannya dalam membasmi iblis ini terjawab.
Tepat hari ini, Ufotable Studio akan merilis Kimetsu No Yaiba: Mugen Ressha-hen. Movie ini merupakan kelanjutan dari episode terakhir anime Kimetsu no Yaiba season pertama.
Di episode 26, Kamado Tanjiro dan kawan-kawannya telah sampai ke dalam kereta api yang menjadi tujuan misi berikutnya dan bertemu dengan sang Pilar Api di dalam kereta api tersebut.
Baca Juga:Daftar Rekomendasi Anime 2020, Sudah Nonton Semua Serial dan Film Ini?
Bersama mereka, ada pula pilar api, Rengoku Kyojuro yang bertugas mengungkap iblis pembunuh orang-orang yang ada di dalam kereta api tersebut.
Tanpa sadar, Tanjiro dan rombongan pemburu iblis tertidur oleh kemampuan sang iblis. Saat iblis tersebut hendak membunuh mereka melalui mimpi, Tanjiro yang sadar ada kejanggalan memaksa kesadarannya kembali.
Ia kemudian membangunkan kawan-kawannya. Tanjiro dan Inosuke menyadari bahwa sebenarnya seluruh badan dari kereta api itu merupakan tubuh sang iblis yang telah menyatu dan telah mengeras dengan jurus iblis.
Iblis yang ternyata merupakan iblis bulan bawah, yang merupakan bawahan langsung Kibutsuji Muzan mendadak muncul dan pertarungan pun tidak terhindarkan.
Meski akhirnya iblis tersebut berhasil dikalahkan, kembali muncul iblis bulan atas Akaza yang berhasil membuat pilar api sekarat.
Baca Juga:Profil Reino Barack, Sosok di Balik Serial Bima Garuda Indonesia
Diakhir saat-saat kematiaanya Rengoku Kyojuro memberitahukan rahasia mengenai jurus rahasia yang dimiliki oleh Kamado Tanjiro yang diwariskan oleh ayahnya.
Kimetsu no Yaiba Movie: Mugen Ressha-hen dijamin tidak akan mengecewakan dengan grafis dan cerita yang menarik.