Seorang Nenek Hilang di Hutan, Diduga Linglung dan Pikun

Memang sudah pikun dan terakhir saya bertemu hari Senin 20 September 2020 siang, (bejalan) menuju kearah hutan, terang Oji

M Nurhadi
Kamis, 24 September 2020 | 18:48 WIB
Seorang Nenek Hilang di Hutan, Diduga Linglung dan Pikun
Tim SAR Natuna menyisiri hutan mencari nenek yang diduga hilang tersesat, Kamis (24/9/2020) (Foto: Yanto/Batamnews)

SuaraBatam.id - Seorang nenek berusia 79 tahun warga Batu Kilang, Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna dilaporkan hilang sejak Senin (21/9/2020). 

Nenek tersebut diduga hilang karena pikun kemudian tersesat di sekitaran hutan daerah Sejuba.

Cucu nenek tersebut, Oji Hasrul mengatakan, neneknya yang bernama Tiadi itu terkadang lupa arah jalan pulang usai berpergian.

“Memang sudah pikun dan terakhir saya bertemu hari Senin 20 September 2020 siang, (bejalan) menuju kearah hutan,” terang Oji, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).

Baca Juga:Nenek Pikun Tewas Mengenaskan, Mayat Tinggal Tengkorak di Pinggir Jalan

Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Natuna bersama TNI/Polri dan masyarakat turut melakukan pencarian usai mendapati laporan dari keluarga, Rabu (23/09/2020).

Team Rescue yang berjumlah 5 orang menuju ke lokasi dengan menggunakan peralatan pendukung keselamatan. Pencarian melibatkan Komposit 1/GP, TNI AD , Polres Natuna dan sejumlah aparat Desa Sepempang dan masyarakat sekitar.

Area hutan menjadi loaksi penyisiran di wilayah Sejuba, namun sampai berita ini diturunkan, proses pencarian masih belum membuahkan hasil.

Kepala KPP (Basarnas) Natuna, Mexianus Bekabel, mengimbau kepada warga untuk memberikan informasi kepada team rescue atau pihak keluarga terkait, jika mengetahui keberadaan nenek Tiadi.

“Saya berharap kerja samanya dengan warga. Jika ada yang mengetahui keberadaan atau pun ada informasi melihat nenek Tiadi terakhir kalinya dimana, mohon diinformasikan ke kami, agar bisa mempermudah proses pencarian," ujarnya.

Baca Juga:Sebulan Hilang, Nenek Pikun Tewas di Pinggir Jalan, Mayat Tinggal Tengkorak

Ia menambahkan, pihaknya akan terus melanjutkan proses pencarian sembari mengumpulkan informasi terkait.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini