SuaraBatam.id - Sebuah perkelahian terjadi di kedai kopi Tyrwhitt Road, Jalan Besar, Singapura. Persaingan penjualan bir diduga menjadi pemicu awal konflik ini. Kejadian terhadi sekitar pukul 11 malam pada tanggal 14 Juni, melibatkan dua pelanggan dan berujung pada kekerasan fisik.
Seorang saksi mata bernama Yang, yang berada di lokasi saat kejadian, menyampaikan kepada Lianhe Zaobao bahwa perselisihan bermula antara dua promotor wanita dari merek bir Singha dan Chang.
Menurut Chen, manajer kedai kopi yang berusia 51 tahun, seorang pelanggan bir Chang yang sudah mabuk bertindak di luar kendali dan tertangkap kamera CCTV sedang menampar promotor Singha.
Situasi semakin panas ketika seorang pelanggan lain berusaha melindungi promotor Singha dan akhirnya berkelahi dengan pelanggan Chang, yang diyakini melakukan tindakan kekerasan tersebut untuk membela promotor Chang.
Chen menambahkan bahwa kedua promotor bir sebenarnya saling mengenal, sehingga kemungkinan insiden ini juga dipengaruhi oleh masalah pribadi antara mereka. Meskipun kedua promotor mencoba menengahi konflik, upaya mereka gagal menghentikan perkelahian.
Meja dan kursi di kedai kopi terguling selama perkelahian, namun tidak ada pelanggan lain yang terluka. Insiden tersebut berlangsung selama sekitar 30 menit dan baru berakhir setelah kedatangan polisi. Saat ini, dua pria berusia 58 dan 65 tahun sedang membantu dalam penyelidikan.
Promotor Singha mengalami luka dan telah dibawa ke Rumah Sakit Tan Tock Seng untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Timnas Basket Putri Indonesia Hajar Singapura 77-37 Melaju ke Semifinal SEA Games 2025 Bangkok
-
Kocak! Pesona Pevoli Singapura Bikin Heboh SEA Games 2025, Fans Vietnam Sampai Lupa Diri
-
Timnas Putri Indonesia Lolos ke Semifinal SEA Games 2025, Hadapi Juara Grup B
-
Hempaskan Singapura, Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Hadapi Malaysia di Final SEA Games 2025
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar