SuaraBatam.id - Polda Kepri melakukan mutasi besar-besaran terhadap 366 personelnya, meliputi perwira, bintara, dan PNS. Mutasi ini diberlakukan mulai 15 Juni 2024 dan tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor: STR/315/VI/KEP./2024, STR/316/VI/KEP./2024, STR/317/VI/KEP./2024, dan STR/318/VI/KEP./2024.
Melansir Batamnews, Kabidhumas Polda Kepri, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, menjelaskan bahwa mutasi ini merupakan hal yang lumrah dalam tubuh Polri, bertujuan untuk penyegaran organisasi dan mempersiapkan pengamanan Pilkada 2024. Mutasi ini juga menjadi bagian dari "tour of duty" dan "tour of area" untuk penyamaan pola pikir dan pola tindak dalam penyelenggaraan tugas Polri.
"Tour of duty dan Tour of area adalah kebutuhan organisasi yang wajar. Mutasi atau alih tugas dilakukan secara berkala untuk penyamaan pola pikir dan pola tindak dalam penyelenggaraan mutasi Polri," tambahnya.
Berikut 18 nama pejabat jajaran Polda Kepri dan Polresta yang mengalami alih tugas jabatan:
- AKBP Surya Iswandar, S.H., menjadi Kasubbidtekinfo Bid TIK Polda Kepri
- AKBP Ferdinand Parluhutan Ritonga, S.T., menjadi Kabagbinopsnal Ditbinmas Polda Kepri
- Kompol Yudiarta Rustam, S.S., M.M., menjadi PS. Kasubdit 5 Ditintelkam Polda Kepri
- Kompol Edi Buce menjadi Kasatintelkam Polresta Barelang Polda Kepri
- Kompol Ida Mardiana Qadirun, S.Sosm, M.Hum., menjadi PS. Kasubditkamsel Ditlantas Polda Kepri
- Kompol Anak Agung Made Winarta, S.H., S.I.K., menjadi Kapolsek Batam Kota Polresta Barelang Polda Kepri
- Kompol Efendri Ali, S.I.P., M.H., menjadi Kapolsek Nongsa Polresta Barelang Polda Kepri
- Kompol Adi Sumardi, S.Kom., menjadi Kaurrenmin SPKT Polda Kepri
- Kompol Reza Anugrah Arief Perdana, S.H., S.I.K., menjadi Kasi Fasmat SBST Subditregident Ditlantas Polda Kepri
- Kompol Andi Sutrisno, S.H., M.H., menjadi Wakapolres Lingga Polda Kepri
- Kompol R. Moch Dwi Ramadhanto, S.H., S.I.K., M.H., menjadi Kaurbinpam Subbidpaminal Bidpropam Polda Kepri
- Kompol Salahuddin, S.I.K., M.H., menjadi PS. Kasubditpatroliairud Ditpolairud Polda Kepri
- Kompol Restia Octane Guchy, S.E., S.I.K., M.M., menjadi PS. Kasubditwisata Ditpamobvit Polda Kepri
- Kompol Suwitnyo, S.H., menjadi Kapolsek Bukit Bestari Polresta Tanjungpinang Polda Kepri
- AKP Giadi Nugraha, S.I.K., menjadi PS. Kasatreskrim Polresta Barelang Polda Kepri
- AKP Arbi Guna Bimantara, S.I.K., menjadi Kasatlantas Polresta Tanjung Pinang Polda Kepri
- AKP Mohammad Darma Ardiyaniki, S.T.K., S.I.K., M.Sc menjadi Kasubbagselek Bagdalpers Ro SDM Polda Kepri
- AKP Agung Tri Poerbowo, S.I.K., M.H., menjadi PS. Kasatreskrim Polresta Tanjungpinang Polda Kepri
Berita Terkait
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun
-
Daftar Lengkap 19 Kajari Baru: Jaksa Agung Geser Jaksa Eks KPK ke Blitar
-
Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Survei: Mayoritas Publik Optimistis Reformasi Budaya Polri Terjadi di Tahun 2026
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar