SuaraBatam.id - Sebanyak 12.000 calon haji akan berangkat melalui Embarkasi Hang Nadim Batam. Mereka merupakan jemaah yang berasal dari Kepulauan Riau, Riau, Kalimantan Barat, dan Jambi.
"Insya Allah, kita akan melayani 12.000 calon haji melalui Embarkasi Batam dari Provinsi, Jambi, Riau, Kepri, Kalimantan Barat," kata Kepala Kanwil Kemenag Kepri, Mahbub Daryanto, Senin (18/3/2024).
Pihaknya telah membentuk Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), yang dalam waktu dekat akan dilakukan pengukuhan.
Sementara untuk kesiapan petugas daerah, sedikitnya 200 orang telah selesai melaksanakan pelatihan kesehatan yang terintegrasi dengan Kemenag.
"Perkembangan hingga saat ini sedang persiapan pelatihan untuk petugas daerah. Terkait petugas kesehatan, kita sudah terintegrasi antara pelatihan kesehatan dan Kemenag. Ini sudah selesai di pelatihan 200 (orang) lebih," ujar dia.
Untuk musim haji tahun ini, calon haji Provinsi Riau akan masuk ke dalam asrama haji Embarkasi Hang Nadim Batam.
Sebelumnya, Provinsi Riau merupakan Embarkasi Antara Haji (EAH) atau sarana bandar udara tempat keberangkatan jamaah calon haji provinsi itu menuju ke Arab Saudi.
"Embarkasi Antara untuk Riau mau dijadikan satu dengan asrama haji Embarkasi Batam. Kecuali Jambi tetap Embarkasi Antara," ujar Mahbub.
Sedikitnya, 9.000 calon haji yang akan masuk ke Asrama Haji Batam dari tiga provinsi, yaitu Riau, Kalbar, Kepri. (Antara)
Berita Terkait
-
Calon Jamaah Haji dengan Komorbid: Tips Kesehatan yang Tak Boleh Dilewatkan
-
Tata Cara Salat di Pesawat, Panduan bagi Jemaah Calon Haji
-
Baru Akan Masuk Asrama, 5 Calon Haji di NTB Malah Diare Karena Nasi Kotak
-
Agar Khusyuk Beribadah, Jamaah Haji Wanita Bisa Tunda Haid? Ini Penjelasan Dokter
-
Cegah Dehidrasi saat Haji: Ini Langkah-langkah Penting agar Tetap Fit di Tengah Cuaca Panas Ekstrem
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen