SuaraBatam.id - Aksi begal meresahkan warga Pekanbaru terutama para perempuan yang merasa tak aman bila keluar rumah. Pelaku begal di wilayah itu akhirnya dimankan polisi, Senin, 8 Januari 2024.
Pelaku begal berinisial MAH (27), beramput panjang, ditangkap usai beraksi di Jalan Katio Ujung, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, Selasa 5 Desember 2023 lalu.
Kasubnit I Unit V PPA Polresta Pekanbaru, Ipda Fanni Putri mengatakan pelaku sudah sering melancarkan aksi begal payudara kepada kaum perempuan.
"Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengakui sudah 6 kali melakukan begal payudara tersebut," ujar Ipda Fanni dikutip dari RiauOnline.co.id, Selasa, 9 Januari 2024.
Baca Juga: Surat Suara Pemilu 2024 di Pekanbaru Sobek dan Kena Tumpahan Tinta
"MAH juga merupakan pelaku begal payudara yang terjadi tahun 2022 lalu kepada bidan di Kecamatan Bukit Raya," pungkasnya.
Modus yang dilakukan MAH adalah berpura-pura menanyakan alamat kepada korban, saat korban lengah, pelaku langsung meremas payudara korban lalu kabur menggunakan sepeda motor.
"Setelah adanya laporan dari warga ke Polsek Bukit Raya, pelaku akhirnya ditangkap warga setelah di intai sejak lama karena kerap meresahkan dan diserahkan ke Polsek Bukit Raya."
"Pelaku kemudian dibawa ke Mapolresta Pekanbaru untuk dimintai keterangan, kita juga memberikan saksi atau korban lainnya," tegas Fanni.
Pelaku disangkakan Pasal 6 huruf a UU nomor 12 tahun 2022 tentang tindak pidana kekerasan seksual atau pasal 289 KUHP.
Baca Juga: Tak Kunjung Surut Sampai Renggut Nyawa, DPRD Riau Sebut Pemerintah Tak Serius Cari Solusi Banjir
"Alasan pelaku melakukan hal tersebut hanya untuk kebutuhan dan kesenangan pribadi." ujarnya.
Berita Terkait
-
Nggak Boleh Asal, Pemerintah Mulai Awasi Pemanfaatan Air Tanah
-
Fakta-fakta Rombongan Mabuk Narkoba Tabrak Keluarga di Pekanbaru, Tinggalkan Anak Yatim Piatu
-
Cafe Teko Kopi, Tempat Nongkrong Bernuansa Joglo di Pekanbaru
-
Mencicipi Kuliner Pedas, Warung Gopek Pekanbaru Sambalnya Bikin Nagih
-
Penyiraman Air Keras ke Istri dan Anak Tiri di Sukabumi: Pelaku Sudah Rencanakan Aksi
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Awal Pekan, Harga Emas Antam Merosot Jadi Rp1.585.000/Gram
-
Persik Kediri vs PSS Sleman Bak Bermain di Sawah, Netizen: Selokan di Tengah Lapangan!
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!