SuaraBatam.id - Harga cabai di Batam kembali normal. Sebelumnya harga cabai di pasaran mencapai Rp120 ribu per kilo. Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat berkunjung ke Batam, mengatakan saat ini harga cabai sudah turun dan tersedia banyak stok di pasaran.
"Cabai sekarang sudah 'banjir', kemarin rata-rata Rp120 ribu, sekarang rata-rata Rp40 ribu, paling mahal Rp50 ribu. Jadi cabai sudah panen baik dari Mataram, maupun dari Aceh ataupun Medan harga sudah murah," kata Zulkifli, dilansir dari Antara, 18 Desember 2023.
Saat meninjau Pasar Induk Tos 3000 Kota Batam, Minggu, 2024 Zulkifli juga memastikan pasokan bahan pokok tersedia cukup menjelang perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Selain komoditas cabai, ia menyampaikan harga daging ayam segar juga terjangkau yaitu Rp30 ribu/kg. Menurutnya, di Kota Batam semua harga komoditas bahan pokok berada di bawah harga nasional.
"Kalau harga turun artinya pasokan melimpah, suplai banyak, seperti cabai, ayam dan lain-lain. Natal-Tahun Baru pasokan bahan pokok aman, suplainya lebih, makanya harga turun, di Batam juga aman (pasokan)," kata Zulkifli.
Kepala Disperindag Kota Batam Gustian Riau mengatakan menjelang momen akhir tahun, pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk menekan harga komoditas bahan pokok yang berpotensi meningkat, dengan melakukan operasi pasar murah, program sembako bersubsidi, serta melakukan kerja sama antardaerah (KAD).
"Alhamdulillah sebelum masuk masa Natal-Tahun Baru ada perumusan terkait kebutuhan bahan pokok yang kami lalukan yaitu sembako murah kami lakukan setiap bulan, kemudian operasi pasar. Kami juga lakukan lagi kerja sama antardaerah, diperkuat sehingga bisa menutupi bahan pokok, dan harga murah," kata Gustian.
Berita Terkait
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Harga Beras hingga Jagung Kompak Turun, Tekanan Pangan Nasional Kian Melandai
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai hingga Beras Makin Murah
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik