SuaraBatam.id - Jalan ambruk di Tiban, Batam atau arah Sekupang yang disebabkan hujan deras beberapa waktu lalu, sudah bisa dilewati. Jalan dibuka setelah pemasangan sebanyak tujuh box culvert.
Sementara, proses pemasangan delapan box culvert lagi direncanakan akan dilakukan pada hari Jumat, 1 Desember 2023, mendatang.
"Pemasangan box culvert pada hari Jumat akan dilakukan di lajur sebelahnya, kemudian penimbunan dan pengaspalan akan mengikuti setelahnya," ungkap Iptu Yelvis Oktaviano, Kanit Turjawali Satlantas Polresta Barelang, dilansir dari Batamnews--jaringan suara.com, Rabu, 29 November 2023.
Yelvis mengatakan masyarakat yang berasal dari arah Southlink menuju Sekupang bisa melewati dua lajur.
"Jadi untuk pemisahan ataupun membagi arus supaya tidak terjadi kemacetan, nanti traffic replikanya itu kita boleh masuk ke jalur Contraflow, boleh masuk ke lajur taman sari," tambahnya.
Rekayasa lalu lintas ini dijadwalkan akan berlangsung hingga penyelesaian perbaikan jalan.
Arus lalu lintas dari dan menuju Sekupang dan Southlink akan tetap berjalan seperti biasa, namun, alternatif jalur ke dalam Tiban 3 yang akan keluar dari Tiban Viska disarankan apabila terjadi kepadatan.
Meskipun saat ini sebagian jalan sudah dapat dilintasi, hanya kendaraan pribadi yang diizinkan. Lajur tanah yang dapat dilewati saat ini ditujukan untuk kendaraan pribadi, sementara kendaraan besar seperti truk dan kontainer dialihkan ke jalur contraflow.
"Langkah ini diambil untuk menjaga keselamatan dan integritas jalan. Kendaraan berat akan dialihkan ke jalur contraflow untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," ungkap Yelvis.
Baca Juga: Sopir Asal Bengkong Batam Kendarai Bus Karina yang Hangus Terbakar di Pamekasan
Upaya-upaya ini dilakukan dalam rangka memastikan kelancaran arus lalu lintas serta keselamatan pengguna jalan selama proses perbaikan jalan tersebut berlangsung.
Berita Terkait
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Geger Video Bom di Bandara Batam, Kapolda Kepri: Hoaks! Pelaku Sedang Kami Kejar
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya